Menu

Resep Tahu Bejek Sederhana, Cocok Banget Buat Anak Kos

09 Agustus 2022 13:00 WIB
Resep Tahu Bejek Sederhana, Cocok Banget Buat Anak Kos

Tahu bejek (Instagram/@dapurcigadung)

HerStory, Bekasi —

Bosan dengan olahan tahu yang itu-itu saja? Jika iya, kamu bisa coba membuat tahu bejek. Tahu bejek atau tahu yang telah dihancurkan ini bisa jadi pilihan menu makan praktis untuk anak kos.

Hal itu karena membuat tahu bejek terbilang mudah dan gak perlu banyak bahan. Penasaran? Simak resepnya berikut ini, yangtela dikutip dari akun Instagram@dapurcigadung.

Bahan:

  • 4 buah tahu kuning/putih hancurkan
  • 1 buah telur, campurkan ke dalam tahu
  • 1 batang daun bawang iris tipis, campurkan ke dalam tahu
  • 3 siung bawang merah, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, iris tipis
  • 1 batang sereh, iris tipis
  • 3 lembar daun jeruk, hilangkan tulangnya dan iris tipis
  • 4 buah cabe rawit merah, iris
  • Gula, garam, merica, penyedap secukupnya

Cara membuat:

  1. Tumis bawang-bawangan sampai harum, lalu masukkan sereh, cabe rawit, dan daun jeruk. Masukkan campuran tahu halus, beri sedikit air.
  2. Beri garam, merica, gula, dan penyedap bila suka. Aduk dan matangkan tahu.
  3. Angkat dan hidangkan dengan ditaburi bawang goreng. Tahu bejek siap disajikan.

Baca Juga: Resep Sayur Bening Daun Kelor yang Sedap Kaya Nutrisi, Mudah Banget Dibuat

Baca Juga: Resep Ayam Crispy Sambal Matah, Gurih dan Pedasnya Bikin Nagih

Selamat mencoba!!

Baca Juga: Resep Spaghetti Brulee yang Endul dan Mudah Ditiru, Cocok untuk Sajian saat Bosan Santap Masakan Rumahan!

Baca Juga: Cocok untuk Jadi Teman Santai, Ini Resep Bakwan Jagung Crispy yang Wajib Coba!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan