HerStory, Bekasi —
Olahan daging memang memiliki banyak penggemar. Salah satu olahan daging yang populer adalah iga penyet. Daging iga yang disajikan di atas sambal pedas ini menghasilkan rasa yang nikmat dan bikin nagih.
Nah, untuk membuat iga penyet ternyata gak sesulit yang dipikirkan, lho. Penasaran? Dikutip dari akun Instagram @intankarinaijo, berikut resepnya:
Bahan:
- 1 kg iga sapi berdaging, potong-potong
- 1,5 liter air
- 2 lembar daun salam
- 3 batang serai
- 10 lembar daun jeruk
- 1 buah bw bombay potong 4
- 2 buah daun bawang iris besar
- 6 buah kembang lawang
- 20 butir lada hitam utuh
- 1 jempol jahe geprek
- 1 jempol lengkuas geprek
- 2 sdm gula
- 1 sdm garam
- Kaldu jamur bubuk secukupnya
- Minyak utk menggoreng
Baca Juga: Resep Tumis Peda Jagung, Bikin Nafsu Makan Jadi Meningkat
Baca Juga: 3 Resep Makanan yang Gampang Dibuat, Cocok untuk Pemula!
Bumbu Halus:
- 10 bawang putih
- 10 bawang merah
- ½ sdt merica butiran
- 4 butir kemiri
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
- 2 sdt garam
Sambal Bawang, haluskan:
- 20 buah cabai merah keriting
- 10 buah cabai rawit merah
- 1 buah tomat
- 3 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 1 sdm terasi goreng
- 1 sdm gula pasir
- 1 sdt garam/kaldu jamur bubuk
Pelengkap:
- 3 sdm bawang merah goreng
- Lalap sayuran (kemangi, timun)
- Jeruk Limau
Cara membuat:
- Cuci bersih iga, buang lemak yang berlebihan. Jika ingin mendapatkan yang berdaging banyak pilih iga sapi yang bagian tengah ke bawah. Tiriskan.
- Didihkan air lalu masukkan iga dan rebus selama 15 menit lalu buang airnya. Didihkan air baru lalu masukkan iga sapi tadi bersama semua sisa bahan dan bumbu halus.
-
kecilkan api dan tutup pancinya, masak terus hingga daging iga empuk dan kuah menyusut. Koreksi rasa. Angkat iga sapi, tiriskan.
-
Panaskan minyak banyak di atas api sedang. Goreng iga hingga kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
- Tumis bahan sambal (kecuali gula dan garam)hingga matang lalu Taruh sambal di dalam cobek dan haluskan beri gula garam Taruh iga sapi di atasnya, tekan-tekan hingga agak pipih.
-
Taburi bawang goreng. Sajikan dengan lalap dan jeruk limau.
Selamat mencoba!!
Baca Juga: Resep Empal Gepuk yang Endul dan Mudah Dibuat, Intip Yuk Moms!
Baca Juga: Dijamin Lahap, Ini Resep Onigiri Keju Ayam yang Cocok untuk Anak Jika Susah Makan!