Menu

Jadi Guilty Pleasure Banyak Orang, Ini Penyakit Kronis Akibat Konsumsi Gula Berlebih yang Gak Kamu Sadari! Jangan Anggap Remeh Ya!

29 September 2022 13:30 WIB
Jadi Guilty Pleasure Banyak Orang, Ini Penyakit Kronis Akibat Konsumsi Gula Berlebih yang Gak Kamu Sadari! Jangan Anggap Remeh Ya!

Alat pengukur kadar gula darah. (Pinterest/Freepik)

Bagaimana cara atasi sugar craving?

Ada riset buktikan orang yang tak konsumsi gula sama sekali selama dua minggu ternyata bisa kontrol keinginannya mengonsumsi gula. Cara kedua adalah melakukan puasa. Bagi yang muslim bisa puasa Senin Kamis.

Selanjutnya  membiasakan memuaskan hasrat gula dengan lebih sehat. Beralihlah ke wortel, labu, kelapa, pisang, anggur, atau kurma. Lalu, lakukan olahraga yang melepaskan endorfin, sehingga kamu "merasa baik" dan itu bisa membantu mengurangi keinginan kamu konsumsi gula.

Berapa baiknya asupan harian gula?

Tak lebih dari 10 persen kebutuhan energi. Itu setara dengan 4 sendok makan atau 50 gram per hari. Untuk pasien diabetes harus di bawah 4 sendok teh.

Apa yang terjadi bila konsumsi gula berlebihan?

Akan menyebabkan kadar gula darah meningkat. Kadar gula darah yang tinggi iitu akan diubah oleh tubuh menjadi lemak sehingga dapat menyebabkan obesitas. Dari kondisi obesitas tersebut, risiko terkena kanker, gangguan jantung, dan otak akan lebih besar.

Apakah berarti gula tak baik untuk tubuh?

Gula tetap bermanfaat. Salah satu fungsinya dalam metabolisme tubuh adalah menyediakan energi untuk menggerakkan aktivitas. Tapi, upayakan mengonsumsi gula alami seperti buah dan jangan lengah terhadap gula tambahan.

Punya pertanyaan seputar kesehatan, diet, hingga urusan ranjang? Suara.com bisa membantu kamu menemukan jawabannya. Tulis pertanyaan kamu di kolom komentar, untuk bisa dijawab oleh pakar.

Baca Juga: Waspada! Gak Banyak yang Tahu, Ini 4 Gejala Diabetes yang Wajib Diketahui, Nomor 2 Sering Disepelekan!

Baca Juga: Gak Cuma Bikin Awet Muda, Apa Sih Manfaat Setop Konsumsi Gula Seperti Wulan Guritno? Simak Yuk!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: