HerStory, Bekasi —
Selain dari daging kambing dan ayam, tongseng daging sapi bisa jadi alternatif tepat untuk menu makan siang atau makan malam. Memasak tongseng bisa dibilang susah-susah gampang. Jika nggak diolah dengan benar, tekstur daging sapi bisa saja masih alot.
Nah, agar hal itu enggak terjadi, yuk intip resep tongseng sapi yang enak. Bagaimana caranya? Melansir dari laman endeus.tv, simak resepnya berikut ini.
Bahan:
- 4 sdm minyak goreng
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 batang serai, memarkan
- 450 g daging sapi, potong dadu 2 cm
- 1.5 l air
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdt garam
- 100 ml santan
- 100 g kol, iris
- 1 buah tomat, potong 8
- 1 batang daun bawang, iris
Baca Juga: Resep Banana French Toast Simpel, Menu Sarapan Lezat Anti Ribet
Bumbu, Haluskan:
- 10 butir bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 5 butir kemiri, sangrai
- 1 sdt ketumbar, sangrai
- 1 sdt merica
- 3 buah cabai merah keriting
- 8 buah cabai rawit merah
- 2 cm kunyit
- 2 cm jahe
Pelengkap:
Cara Membuat:
- Panaskan minyak dalam panci. Tumis bumbu halus bersama daun jeruk, daun salam, lengkuas dan serai hingga harum.
- Masukan daging sapi aduk hingga berubah warna. Tuangi air, kecap, garam dan santan. aduk hingga mendidih.
- Tambahkan irisan kol, tomat, dan irisan daun bawang. masak sampai kol matang. Angkat.
- Sajikan tongseng dalam mangkuk saji dan beri taburan bawang goreng.
Selamat mencoba, ya!
Baca Juga: Resep Empal Gepuk yang Endul dan Mudah Dibuat, Intip Yuk Moms!
Baca Juga: Dijamin Lahap, Ini Resep Onigiri Keju Ayam yang Cocok untuk Anak Jika Susah Makan!