Momen Nikita Mirzani saat jajan bareng dengan Antonio Dedola (Instagram/Edited by HerStory)
Kisah percintaan Nikita Mirzani dan pacar bulenya, Antonio Dedola nampak tak pernah lepas dari sorotan publik. Dituding modal numpang hidup, Nikita nampak kedapatan dua kali makan irit saat berkencan dengan Antonio.
Belakangan ini, beredar video Nikita Mirzani dan Antonio Dedola menjajal kuliner khas Bandung. Di antaranya adalah mie kocok.
"Ini mie kocok khas Bandung," ucap Nikita Mirzani.
Dalam kencan kali itu, Nikita Mirzani memboyong kedua anaknya yang bernama Laura Meizani dan Azka Raqilla Mawardi.
Kendati demikian, Laura Meizani dan Azka Raqilla terlihat belum menyantap hidangan sebagaimana Nikita Mirzani dan pacar bulenya.
Oleh karena itu, Nikita Mirzani menawarkan kedua anaknya untuk mencicipi mie kocok bandung yang sudah disantapnya.
"Nih cobain. Kasih ke Toni aja kalau enggak mau," sambungnya.
Cuplikan unggahan video kencan Nikita Mirzani dan pacar bulenya ini viral di media sosial TikTok dengan atensi sebanyak 2,6 juta jumlah tayangan.
"Iga bakar terhitz," tulis akun TikTok @sukakknyemil, dikutip pada Rabu, (14/3/2023).
Perihal itu, sejumlah netizen ramai menyoroti anak-anak Nikita Mirzani yang terlihat bengong menanti giliran makanan.
"Kasihan banget anaknya bengong nungguin sisa makanan," tulis seorang netizen.
"'Kasih Toni aja kalau gak mau', wkwk. Alhamdulillah si bule bisa makan," kata netizen lain.
"Bekas makan dia dikasih ke orang dong," tutur netizen yang lainnya.