Menu

5 Kebiasaan Ini Ternyata Bikin Kebiasaan Boros Nggak Mau Hilang, Apa Aja?

20 Januari 2021 10:40 WIB

Wanita shopping (Unsplash/freestocks)

HerStory, Bandung —

Mengatur keuangan adalah hal dasar yang dibutuhkan oleh semua manusia. Apalagi jika kamu wanita yang sudah berkeluarga. Seluruh pengeluaran dan pemasukan ada dalam kontrolmu sehingga kamu harus pintar-pintar untuk mengeluarkan uang.

Di tengah kondisi pandemi, mungkin keadaan ekonomi sebagian orang jadi menurun. Untuk itu, beberapa orang perlu mengatur keuangan agar kehidupan bisa berjalan lancar.

Tapi, tanpa disadari ada beberapa perliaku yang terlihat sepele tapi justru membuat sifat boros susah hilang darimu. Melansir dari Lifehack (20/01/2021), ini adalah 5 kebiasaan yang bikin sifat borosmu susah hilang. Catat, ya Moms!

1. Membeli barang murah

Menghemat uang dengan lebih memilih membeli barang yang lebih murah tetapi sebenarnya, kualitas tidak bertahan lebih lama. 

Lebih baik, kamu punya pola pikir jika membeli barang dengan harga yang lebih mahal namun kualitasnya baik, itu akan menjadi investasi sehingga suatu hari nanti kamu tidak perlu mengeluarkan uang lagi saat barang itu rusak.

2. Membeli barang pajangan

Kita kerap dibuat untuk percaya bahwa membeli barang yang dijual pajangan akan menghemat uang. Jika kamu berada di supermarket dan apa yang ingin kamu beli sedang dijual, maka itu bagus.

Tapi seringkali pembeli terjebak membuat berpikir jika barang yang ditawarkan menguntungkan. Kamu berpikir tidak akan pernah bisa lagi membeli barang itu jika tidak sekarang.

Jadi, batasi pembelian yang tidak perlu dan jangan terjebak dengan barang-barang penjualan yang dipajang di depan.

3.  Tabungan terlalu mudah diakses

Sangat mudah akhir-akhir ini untuk menggunakan internet banking, demi memiliki akses mudah ke tabungan. Meskipun niat baik kamu awalnya untuk menabung, jika itu mudah diakses, kadang-kadang bisa mengunakannya jika merasa kekurangan uang.

4. Nggak menulis daftar belanja

Ini mirip dengan pembelian impulsif tetapi lebih dari itu diterapkan saat berbelanja makanan. Ketika kamu lapar, maka kamu akan membeli sekitar 20 persen lebih banyak makanan dari pada saat kenyang.

Cobalah buat daftar ketat tentang apa yang kamu butuhkan saat akan berbelanja. Ini akan mengurangi lebih banyak pengeluaran daripada yang kamu sadari.

5. Nggak menyeleksi kebutuhan

Coba beli sesuatu yang memang kamu perlukan, bukan yang kamu inginkan. Menumbuhkan pola pikir ini akan membantumu menghemat uang paling banyak dalam jangka panjang dan membantumu mengevaluasi kembali apa yang penting bagimu.

Artikel Pilihan