Menu

Nagita Slavina Tak Tahu 'Sarden' Bansos, Warganet: Kucingnya Aja Makan Salmon...

25 Januari 2021 08:30 WIB

Nagita Slavina untuk Koleksi #clairedirumahajabarengNagita bersama Cynthia Tan.

HerStory, Jakarta —

Kehidupan artis cantik Nagita Slavina memnag kerap menyita perhatian publik. Baru-baru ini, wanita yang kerap dijuluki Nyinya Sultan Andara ini kembali menjadi sorotan publik. Bukan lagi soal barang mewah yang dikenakannya, Gigi sapaan akrabnya, menjadi sorotan lantaran tak tahu ikan Sarden yang ada di dalam paket Bansos (Bantuan Sosial).

Momen tersebut terekam dalam program Okay Boss episode 21 Januari 2021. Dalam tayangan tersebut, komika Marshel Widianto bertanya soal Sarden Bansos kepada Nagita Slavina. Namun Gigi terlihat bingung dan beranggapan ikan yang dimaksud sama halnya dengan yang ada di supermarket.

"Begini deh pertanyaan saya, seumur hidup pernah enggak makan Sarden Bansos?," tanya Marshel kepada Gigi.

"Eh tunggu, Sarden Bansos sama Sarden di supermarket kan sama aja?," timpal Gigi dengan wajah bingung.

Mendegar hal tersebut, Marshel dan Raffi Ahmad pun langsung mengatakan kalau itu berbeda. 

"Beda, beda," kata Raffi menimpali.

"Ih beda, Sarden Bansos enggak ada kepalanya," terang Marshel.

Celetukan Marshel tersebut sontak membuat ibu dari Rafathar ini semakin bingung membedakan ikan yang dimaksud. Cuplikan video yang turut diunggah oleh akun TikTok @parahni ini sontak menjadi viral. 

Hingga artikel ini ditulis, cuplikan tayangan tersebut sudah disukai lebih dari 160 ribu dan dibanjiri komentar dari ratusan warganet. Bahkan, beberapa di antaranya solah tak heran bila Gigi tak tahu soal Sarden Bansos. Pasalnya, selama ini Gigi memberi makan kucing peliharaannya dengan ikan Salmon.

"jangankan makan sarden bansis, kucingnya nagita aja makannya salmon," komentar @pokemon.

"Seorang Nagita Slavina ditny pernah makan sarden bansos gk, sedangkan kucing Nagita aja makan nya salmon." saut @Marsella Aprillia.

"Mukanya nagita seketika langsung bete wkwkwk," timpal @yoggapramudya.

Share Artikel:

Oleh: Witri Nasuha