Menu

30 Nama Bayi Islami Disayang Allah SWT, Rangkai untuk Nama Si Kecil Moms!

13 November 2023 17:35 WIB

Ilustrasi bayi baru lahir. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Jika kamu sedang bingung mencari nama untuk anak perempuan, mungkin beberapa pilihan ini bisa kamu pertimbangkan Moms.

Memiliki nuansa Islami dan disukai Allah SWT, berikut adalah deretan nama bayi yang bisa kamu rangkai menjadi satu kesatuan.

Gak cuma mengandung makna baik, sesubungguhnya Rasulullah SAW juga melarang para orang tua untuk memberikan nama kepada anak dengan nama musuh Allah SWT.

"Janganlah kamu memberi nama dengan nama yang buruk, karena nama itu akan menjadi panggilan di akhirat." (HR. Abu Dawud).

1. Almasah: batu mulia, berlian

2. Amirah: wanita mulia

3. Athiyyah: pemberian

4. Ariqah: baik budi

5. Amjadah: lebih mulia

6. Asyura: bulan Muharam

7. Ashilah: asal usul terhormat

8. Asmaa: lebih tinggi daripada yang lain

9. Aminah: aman tenteram, dapat dipercaya

10. Anaqah: pemandangan yang menakjubkan

11. Aidah: Rahmat

12. Arsala: singa betina

13. Aizah: mulia

14. Asma: luar biasa, nama dari putri Hazrat Abu Bakar (Khalifah Pertama)

15. Alayna: putri raja

16. Amana: kepercayaan

17. Anisa: seseorang yang ramah dan lembut dengan orang lain

18. Aya: sebuah ayat dalam Al-Qur'an, tanda keberadaan Allah

19. Alina: lembut, halus

20. Bainah: bukti yang nyata

21. Basyinah: kabar yang nyata

22. Burairah: berbakti

23. Bajra: bersifat luar biasa

24. Batul: gelar untuk Fatimah Putri Nabi Muhammad SAW

25. Bazighah: cantik, menarik

26. Bayyinah: bukti, adil

27. Baraah: terbebas dari noda dan dosa

28. Bashirah: cerdas, bisa mengantisipasi masalah

29. Basimah: banyak senyum

30. Badriyah: cantik seperti bulan purnama