Menu

Sebut Anak Bungsu Zaskia Adya Mecca Awalnya Tak Diharapkan, Hanung Bramantyo Ramai Ditegur Netter!

02 Agustus 2021 09:50 WIB

Hanung Bramantyo dan Zaskia Adya Mecca (Instagram/zaskiadyamecca)

HerStory, Jakarta —

Sutradara kondang Hanung Bramantyo, belakangan tengah menjadi sorotan. Hal ini lantaran unggahan di akun Instagram miliknya yang berujung memicu teguran dari sejumlah warganet kepadanya.

2020 alu, Zaskia Adya Mecca melahirkan putra bungsunya yang diberi nama Bhaj Kama Bramantyo. Mengejutkannya, Hanung mengatakan kalau si bungsu yang disapa Kama itu awalnya sempat tak diharapkan.

Hal itu diungkap Hanung lewat unggahannya di Instagram. Ia tampak mengunggah potret dirinya bersama sang putra bungsu. Meski mengaku tak berharap kembali memiliki anak, Kama yang kini berusia satu tahun justru tumbuh menjadi anak yang sangat lengket dengan Hanung.

"Si anak yang awalnya gak diharapkan ada, ternyata malah lengket sama bapaknya," tulis Hanung seperti dikutip, Senin (2/8/2021).

Hanung pun berujar kalau kehadiran Bhajkama dalam kehidupannya merupakan kehendak Tuhan.

"Manusia sih boleh aja berencana, kehendak Tuhan segalanya...," tandasnya.

Unggahan sutradara film Get Married itu pun sontak menuai beragam komentar dari warganet. Tak sedikit di antaranya yang justru menegur Hanung agar tak mengatakan kata 'tak diharapkan'.

Mereka taku kalau kelak Bhajkama dewasa dan melihat unggahan tersebut, khawatir akan sakit hati dengan maksud sang ayah.

"Duuh jangan bilang gitu pak... kasihann kalo bhajkama besar tau, klo anak tak diharapkan, mending dihapus kata kata itu pak.. sampaikan yang baik buat nya... bhajkama anak ganteng, kebanggan klrga nnati ya nak," komentar @renypuspita_pieter.

Tak ingin berlarut membuat netter salah paham, Hanung pun langsung membalas komentar tersebut dengan tanggapan bijaknya.

"Kalo udah besar saya akan bilang dengan sendirinya kok. Saya biasakan untuk terbuka," balas Hanung Bramntyo.

Banyak pula yang paham dengan maksud caption yang dituling Hanung dan mendoakan agar Bhajkama tumbuh menjadi anak yang membawa rezeki untuk keluarganya

"Bisa jadi anak yang "tidak diharapkan" ada akan menjadi presiden masa depannya," kata @aprilliawulansari,

"Biasanya anak yg tdk diharapkan akan membawa rejeki lbh kepada orang tuanya," sahut @muhmmad_isroi.

"Anak yg sekarang jadi kesayangan semua orang, sehat terus Bhaj Kama dan keluargaa," sambung @betyoktaviani_.