Menu

MPASI dengan Kearifan Lokal, Simak Resep Empal Gentong Khusus untuk Bayi

21 Januari 2022 20:05 WIB

ilustrasi empal gentong (Instagram/@dapur_jovi)

HerStory, Kuningan —

Moms, siapa sih yang gak tau dengan menu empal gentong asal Cirebon ini. Kuah santan yang gurih, dipadukan dengan dagin yang yummy memang menjadi paduan sempurna.

Tapi Moms, ternyata menu enak ini bisa juga dibuat versi MPASInya. Penasaran bagaimana cara membuatnya? Yuk langsung saja simak resep dari Instagram @mpasi.id yang ditulis oleh Moms @dapur_jovi, begini cara buatnya

Bahan - bahan :

  • 140 gr daging sapi (cuci bersih dan potong kotak/ sesuai selera)
  • 1 sdt kaldu bubuk non MSG
  • 70 ml santan
  • Daun bawang
  • 1 sdm minyak lemak ayam (opsional)
  • Butter/ margarin

Bumbu rebus :

  • 1 siung baput geprek
  • ½ ruas jari kunyit geprek
  • 1 lbr serai geprek
  • 1 lbr daun salam

Bumbu halus:

  • 1 siung bamer-baput
  • ½ butir kemiri sangrai
  • 12 butir ketumbar
  • 1 ruas jari kunyit-jahe

s :

Bumtik :

  • Lengkuas
  • 1 batang serai
  • 1 lbr daun salam

Cara membuat :

  1. Rebus daging sapi bersama bumbu rebus sampai empuk (metode 10.30.7).
  2. Setelah empuk, angkat daging dan tiriskan (air rebusan jangan dibuang).
  3. Panaskan teflon dan lelehkan butter dan minyak ayam. Tumis bumbu halus dan bumtik sampai harum.
  4. Tambahkan air rebusan daging.
  5. Masukkan daging rebus dan tambahkan kaldu bubuk. Masak dengan api kecil sampai mendidih.
  6. Tambahkan santan, masak sampai mendidih dan kuah agak menyusut.
  7. Sajikan bersama karbo dengan penuh cinta dan jangan lupa berdoa.

Moms gak usah khawatir soal MPASI harian, karena di Herstory saat ini sudah tersedia berbagai macam resep MPASI yang bisa dicontoh di rumah.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah