Menu

5 Menu Sarapan yang Bisa Bantu Bersihkan Usus Kotor, Catat Nih!

04 Februari 2022 07:10 WIB

Tumis brokoli saus tiram. (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Usus besar memiliki peran penting untuk penyempurnaan proses pencernaan makanan. Makanya, penting sekali untuk menjaga kesehatan usus.

Ada berbagai cara yang bisa kamu lakukan untuk menjaga kesehatan usus besar dan memberihkannya. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah mengonsumsi makanan sehat.

Melansir dari laman Healthline, berikut ini beberapa makanan yang bisa kamu konsumsi untuk membersihkan dan menjaga kesehatan usus besar.

Apa saja? Yuk, simak baik-baik, ya!

Oatmeal

Kamu bisa mengonsumsi oatmeal demi menjaga kesehatan dan kebersihan usus besar. Kalau bosan dengan oatmeal instan, kamu bisa membuatnya menjadi lebih kreatif dengan berbagai menu di internet.

Susu

Kamu bisa mengolah susu menjadi berbagai menu yang variatif, seperti sup keju cheddar yang dapat membantu mendapatkan porsi harian sayuran dan susu.

Raspberry

Raspberry juga menjadi salah satu jenis makanan yang bisa membantu membersihkan usus. Kamu bisa tambahkan raspberry ke dalam salad atau bisa juga mengolahnya menjadi saus.

Brokoli

Brokoli merupakan makanan sehat yang bisa bantu menjaga kesehatan usus. Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk mengolahnya, seperti menumis atau merebusnya.

Sayuran berdaun hijau gelap

Sayuran berdaun hijau gelap, seperti bayam, kangkung, dang lobak cocok untuk membersihkan usus besar. Kamu bisa mengolahnya menjadi makanan yang bervariasi.

Nah, itulah beberapa makanan yang bisa kamu konsumsi untuk membantu menajaga kesehatan usus dan membersihkannya. Semoga bermanfaat!