Menu

Resep MPASI Bubur Telur Buncis untuk Anak Usia 6 Bulan, Yuk Masak!

27 Mei 2022 16:30 WIB

Mpasi Bubur Telur Buncis (Selerasa)

HerStory, Jakarta —

Moms, si kecil udah masuk usia 6 bulan? Yuk udah mulai saatnya kenalkan anak dengan menu MPASI (makanan pendamping ASI). Menu MPASI bubur telur buncis bisa banget jadi rekomendasi moms di rumah untuk diberikan kepada si kecil.

Menu ini kaya akan gizi dan sehat yang membantu asupan pertumbuhan si kecil. Ikuti resep selengkapnya di bawah ini dari Cookpad.com

Bubur Telur Buncis MPASI 6 Month+

Bahan-bahan:

  • 7.5 ml minyak kelapa
  • 30 gr beras
  • 1 cup unsalted butter
  • 5 butir telur puyuh
  • 1 sdm buncis, potong kecil-kecil
  • 15 gr tahu sutra, potong kecil
  • 200 ml kaldu ayam kampung homemade (tambahkan jika air kurang)

Langkah:

  1. Tuang kaldu ayam kampung homemade, masukkan beras yang sudah dicuci. Aduk rata masak sampai menjadi nasi lembek
  2. Tambahkan telur puyuh aduk rata.
  3. Masukkan potongan buncis dan aduk rata kembali
  4. Tambahkan potongan tahu sutra dan unsalted butter aduk rata. masak sampai menjadi bubur. Karena akan dimaem baby 6 bulan aku saring lagi untuk buburnya. Bagi jadi 3 bagian simpan dalam wadah kedap udara, lalu masukkan dalam chiller kulkas saat akan di maem bisa panaskan kukusan dan kukus -/+ 15 menit

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Artikel Pilihan