Menu

Anak Alami Obesitas? Ini Dia Asupan Makanan yang Baik untuk Mengurangi Berat Badan Anak!

16 September 2020 10:05 WIB

Ilustrasi anak mengalami obesitas. (Pinterest/unitedwayoc.org)

HerStory, Tangerang —

Saat anak memasuki masa remaja, masa-masa inilah nafsu makan anak akan semakin bertambah. Seringkali disaat anak mengalami obesitas karena pola makan yang enggak teratur. 

Salah satu cara mengurangi berat badan pada anak adalah dengan mengurangi konsumsi makanan berlemak. Coba berikan makanan yang mengandung protein tinggi agar membuat anak merasa kenyang lebih lama. Melansir dari beberapa sumber, ini dia makanan yang baik untuk dikonsumsi oleh anak yang mengalami obesitas.

1.Tempe

Tempe menjadi asupan yang sangat baik untuk dikonsumsi oleh anak yang mengalami obesitas karena mengandung protein nabati. Tempe juga dapat menambahkan kesehatan pada anak karena memiliki bakteri baik dan membantu penyerapan nutrisi. Tempe bisa digunakan sebagai pengganti daging, lho! 

2. Tahu

Sama halnya dengan tempe, tahu juga bisa digunakan sebagai pengganti daging untuk membantu anak mengurangi berat badan. Tahu terbuat dari susu kedelai dan dapat membuat anak merasa kenyang lebih lama saat mengonsumsinya. Moms, perlu diingat juga ya semua berbahan dasar kedelai enggak boleh mengonsumsinya setiap hari karena menimbulkan beberapa dampak kesehatan seperti alergi, gangguan tiroid hingga berisiko kanker.

3. Kacang Arab (Chickpeas)

Kacang arab atau sering juga disebut chickpeas memiliki serat yang tinggi dan dapat mengenyangkan perut. Protein yang terkandung dalam satu cangkir kacang arab sebanyak 14,5 gram dan 12,5 gram serat. 

4.Kacang hitam

Jenis kacang polong ini memiliki protein sebanyak 15 gram dan 15 gram serat dalam satu cangkirnya. Moms, bisa mencoba mencampurkan kacang hitam ini dalam roti lapis dan menambahkan jamur agar anak lebih cepat kenyang.

5.Edamame

Edamame memiliki protein yang tinggi dan bisa dikonsumsi sebagai cemilan. Moms juga bisa mencampurkan edamame dengan brokoli, selada, kumis, serta jamur lalu ditumis. Menu ini akan membuat anak kenyang tahan lama karena tinggi serat, air, dan protein.

Itu dia makanan yang bisa diberikan pada anak yang obesitas untuk membantunya mengurangi berat badan. Boleh dicoba ya, Moms!