Menu

Moms, Ingin Anak Suka Makan Sayur? Gampang Ikuti Tips Berikut Ini Yuk!

25 September 2020 19:35 WIB

Ibu dan anak. (thedivinemissmommy.com/Edited by Herstory)

HerStory, Jakarta —

Sudah menajdi rahasia tersendiri kalau anak-anak sangat sulit untuk diajak makan sayur, iya, kan, Moms? Mereka ketika diminta untuk makan sayur pasti akan memilih-milih dan cenderung menolak sayur yang diberikan, padahal usia anak-anak sangat membutuhkan nutrisi penuh yang dimiliki oleh sayur-sayuran hijau.

Namun, sekarang Moms enggak harus khawatir karena sekarang HerStory sudah merangkum (24/09) tips agar anak-anak mau makan sayur dengan lahap sesuai dengan tips yang diberikan oleh Chef Farah Quinn berikut ini!

Hindari Susu Formula

Moms pasti tahu kalau makanan yang pertama kali dimakan oleh anak adalah ASI dari ibu. Namun, karena beberapa faktor ada ibu yang enggak bisa memberikan ASI kepada anaknya, baik langsung maupun enggak langsung (ASI perah). Dan jalan keluar yang paling sering digunakan adalah memberikan anak kita dengan susu formula.

Meski enggak salah, tetapi Moms harus hati-hati dalam memilih susu formula yang akan diberikan kepada buah hati. Akan lebih baik hindari kandungan susu formula yang memiliki pemanis buatan seperti sukrosa dan high fructose corn syrup. Enggak masalah jika harus mengeluarkan biaya yang sedikit mahal demi kesehatan anak, iya, kan?

Hindari Bubur Instan

Selain menghindari susu formula, Moms juga harus menghindari bubur instan karena beberapa produk bubur instan memiliki tambahan gula, pengawet, pemanis buatan, dan bahan-bahan yang enggak alami. Memang enggak semua bahan yang digunakan memiliki efek buruk namun jika anak sudah dikenalkan sejak dini dengan makanan manis maka mereka akan menjadi sulit menyukai sayur serta buah.

Kemudian, sayur dan buah enggak memiliki rasa enak seperti yang diproduksi oleh pabrik, namun karena lidah anak-anak masih sangat alami maka ada baiknya jika kenalkan rasa kepada anak secara alami karena jika hal ini sudah dibiasakan dari kecil maka lama kelamaan mereka akan menjadi terbiasa.

Jangan Tambahkan Gula dan Garam pada Makanan

Jika Moms memiliki anak usia satu tahun maka lebih baik untuk enggak menambahkan gula dan garam ke dalam makanan yang mereka konsumsi, namun jika Moms sudah memiliki anak berusia 5 hingga 6 bulan maka sudah boleh diperkenalkan dengan rasa alami dari sayuran.

Hal ini harus diperhatikan karena pada usia tersebut, ginjal pada tubuh anak belum memiliki kekuatan untuk memproses gula dan hal tersebut enggak baik untuk jangka panjang. Selain garam , mengonsumsi gula juga enggak baik, karena bisa memengaruhi kesehatan gigi, anak akan menjadi hiperaktif dan mereka enggak akan suka dengan makanan alami seperti buah dan sayur.

Hindari Kaldu Bubuk MSG

Jika usia anak sudah mulai beranjak besar, maka mereka bisa dipastikan sudah bisa mulai mengonsumsi makanan seperti sup, menu dengan kandungan protein, dan menu makanan lainnya. Biasanya ketika memasak, ibu selalu menambahkan cita rasa makanan pada masakkan seperti kaldu. Harus diperhatikan penggunaan kaldu yang Moms gunakan ya, usahakan jangan yang memiliki kandungan MSG di dalamnya.

Akan lebih baik jika Moms membuat sendiri kaldu untuk memasak, seperti tulang ayam yang direbus, udang, atau ikan, kemudian Moms bisa mencampurkan dengan sayur-sayuran lainnya yang memiliki manfaat baik untuk anak.

Berikut tips agar anak-anak bisa menyukai sayuran, semoga bermanfaat, Moms!