Mangut Ikan
Bahan-Bahan:
- Ikan 1 kg, bersihkan
- Jeruk lemon 2 buah, peras airnya
- Garam secukupnya
- Lengkuas
- 1 batang serai memarkan
- Daun jeruk 3 lembar
- Santan 500cc
- Cabe rawit 10 buah
- Gula merah secukupnya
- Bumbu Halus
- Bawang putih 2 siung
- Bawang merah 5 siung
- Cabe merah 5 buah
- Kunyit, jahe, kencur @2 cm
- Garam secukupnya
Cara Membuat:
- Kerat ikan dan lumuri dengan air lemon. Diamkan sebentar.
- Goreng ikan hingga matang.
- Tumis bumbu halus. masukkan lengkuas, daun jeruk, dan serai. Tunggu hingga harum.
- Tuangkan santan dan aduk hingga mendidih.
- Masukkan ikan dan aduk hingga bumbu meresap.
- Masukkan cabai rawit dan koreksi rasa. Masak sebentar hingga cabai rawit layu dan kuah mendidih.
Capcay Goreng
Bahan-Bahan:
- Udang 10 ekor
- 1 brokoli kecil, potong-potong dan rendam dengan air garam untuk mengeluarkan ulat yang bersembunyi.
- Kembang kol ½ buah
- Wortel besar 1 buah
- Sedikit jamur kuping
- Kapri secukupnya’
- Jagung muda secukupnya
- Jahe 1 cm cincang halus
- Bawang putih 3 siung, cincang halus
- Kecap ikan ½ sdm
- Kecap inggris 1 sdm
- Saus tiram 2 sdm
- Kecap asin 1 sdm
- Maizena 1 sdm larutkan dengan 3 sdm air
- Air secukupnya
Cara Membuat:
- Cuci bahan sayur, potong-potong dan sisihkan.
- Tumis bawang putih sampai wangi.
- Tambahkan jahe cincang dan udang. Masak udang hingga berubah warna.
- Tambahkan wortel, air secukupnya, kecap dan saus. Cek rasa.
- Masukkan sayuran lain kecuali brokoli. Tunggu hingga setengah matang baru masukkan brokoli.
- Tambahkan larutan maizena dan aduk hingga sedikit mengental.
Baca Juga: Resep Empal Gepuk yang Endul dan Mudah Dibuat, Intip Yuk Moms!
Baca Juga: Dijamin Lahap, Ini Resep Onigiri Keju Ayam yang Cocok untuk Anak Jika Susah Makan!