Menu

Resep Kering Tempe Pedas Manis untuk Stok Anak Kosan, Tinggal Campur Nasi, Gak Usah Dimasak Lagi!

21 Agustus 2023 22:22 WIB
Resep Kering Tempe Pedas Manis untuk Stok Anak Kosan, Tinggal Campur Nasi, Gak Usah Dimasak Lagi!

kering tempe pedas manis (cookpad.com/mawaddah tarjib)

HerStory, Jakarta —

Anak kosan kerap lewatkan makan, hal ini karena kebiasaan anak kos yang telanjur malas beranjak dari kamar kosan hanya sekadar untuk beli makan atau masak. Tapi hal itu tak bisa dibenarkan jadi alasan malas makan, apalagi banyak sekali lauk yang bisa dijadikan stok, salah satunya kering tempe.

Kamu bisa bikin kering tempe untuk seminggu atau sebulan jika disimpan di kulkas. Perpaduan antara tempe dengan bumbu seadanya, dijamin bikin kamu bikin ketagihan meski makannya hanya dengan nasi saja.

Kalau tertarik bagaimana resep kering tempe, kamu harus simak tata cara dan bahan-bahannya di bawah ini, ikuti sampai habis agar masakan yang kamu buat jadi enak dan awet untuk di kosan, simak yuk caranya berikut ini,

Bahan untuk membuat kering tempe

Bahan utama:

  • 4 buah tempe
  • 4 sm lengkuas
  • 3 buah cabe merah besar, iris tipis
  • 3 lembar daun salam
  • 2 butir asam, rendam dalam setengah gelas air
  • 10 buah cabe rawit, iris tipis
  • 50 gram gula merah
  • secukupnya gula putih
  • secukupnya garam
  • secukupnya minyak goreng

Bahan Bumbu Halus:

  • 15 buah cabe keriting
  • 8 siung bawang merah
  • 8 siung bawang putih

Cara Membuat Kering Tempe

  1. Iris tempe, bentuknya sesuaikan selera, disarankan tipis-tipis ya Moms.
  2. Goreng sampai kering. Sisihkan terlebih dahulu.
  3. Selanjutnya tumis bumbu yang dihaluskan, tuangkan lengkuas, daun salam, air asam jawa, gula merah, gula pasir, garam, dan irisan cabe.
  4. Masak terus sampai bumbunya mengental, selanjutnya aduk rata sampai bumbunya kering dan menempel.
  5. Kering kentang siap disajikan atau disimpan.

Enak banget Moms!

Baca Juga: Gak Perlu Repot Bikin, Ini Resep Salad Hokben yang Mudah dan Anti Gagal! Mau Coba Gak Moms?

Baca Juga: Resep Ayam Teriyaki Saori ala Hokben, Rasanya Enak, Anak-anak Pasti Suka Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.