Menu

Lezat! Berbuka Puasa dengan Daging Bumbu Merah, Masaknya Gampang Banget Lho!

07 Mei 2020 15:00 WIB
Lezat! Berbuka Puasa dengan Daging Bumbu Merah, Masaknya Gampang Banget Lho!

Ilustrasi daging bumbu merah. (Unsplash/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Halo Beauty, apa saja kegiatanmu hari ini? Selama #dirumahaja pasti kamu jadi hobi masak ya, Beauty. Ngomong-ngomong soal masak, sudah ada rencana masak hari ini? Tenang, HerStory akan kasih kamu solusi makanan enak untuk berbuka puasa nanti. Enak bukan berarti masaknya harus ribet. 

Nah, kamu bisa coba menu berbuka puasa, yakni daging bumbu merah. Wah, pasti menggugah selera banget kan, Beauty? Selain enak, cara masaknya juga gampang banget. Yuk, kita coba intip cara masaknya! Cekidot!

Baca Juga: Tumis Terong Sosis Saus Tiram, Menu Sahur yang Gampang Dibuat! Yuk, Intip Resepnya

Bahan-bahan

  • 1 kg daging sapi
  • 1 sdm gula merah, hancurkan
  • 3 sdm kecap manis
  • 700 ml air
  • Kentang potong kecil-kecil secukupnya

Baca Juga: Resep Bubur Candil ala Tasyi Athasyia Kembaran Tasya Farasya, Bikinnya Gampang Banget!

Bumbu halus

  • 10 buah cabai merah
  • 5 buah cabai rawit
  • 15 siun bawang merah
  • 8 siung bawang putih
  • 1 buah tomat merah besar
  • 1 ruas jahe
  • Garam sekupnya
  • Gula secukupnya
  • Minyak secukupnya

Beauty, itu dia bahan-bahan yang harus kamu siapkan untuk memasak daging bumbu merah. Cara masaknya gimana? Yuk, simak baik-baik, ya!

Baca Juga: Resep Tumis Kangkung Telur Puyuh, Sajian Sehat dan Praktis untuk Sahur! Begini Cara Buatnya

Cara membuat

  1. Potong-potong daging, kemudian pukul-pukul sebentar agar bumbu mudah meresap.
  2. Tumis bumbu halus hingga harus dan matang.
  3. Masukkan daging dan tuang air. Aduk rata dengan bumbu. Masak hingga mendidih.
  4. Masukkan gula merah, kecap manis, garam, dan gula secukupnya. Masak hingga air berkurang sambil sesekali diaduk agar bumbu meresap mereta kurang lebih 30 menit.
  5. Jika daging sudah empuk, matikan api.
  6. Daging bumbu merah siap disajikan.

Beauty, gampang banget kan caranya? Yuk, ikuti resepnya. Selamat mencoba! 

Baca Juga: Resep Empal Gepuk yang Endul dan Mudah Dibuat, Intip Yuk Moms!

Baca Juga: Dijamin Lahap, Ini Resep Onigiri Keju Ayam yang Cocok untuk Anak Jika Susah Makan!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan