Menu

Bermula dari Garasi, Swan Kumarga Sukses Angkat Derajat Masakan Jawa Lewat Resto Dapur Solo

20 Desember 2021 21:05 WIB
Bermula dari Garasi, Swan Kumarga Sukses Angkat Derajat Masakan Jawa Lewat Resto Dapur Solo

Swandani Dewata Dewi Kumarga atau yang juga akrab disapa Ny. Swan Kumarga, Founder Dapur Solo. (Instagram/@nyonyaswan)

Selain itu, Swan pun menegaskan untuk tak perlu terlalu larut dalam tren. Sebab hal itu dapat membuat fokus bisnis dapat menghilang. Jika bisa fokus menciptakan suatu produk yang berkualitas, tentunya hal ini juga akan diikuti dengan minat masyarakat dengan bisnis tersebut.

“Saat ini, banyak orang yang tertarik untuk menjalankan bisnis makanan. Menurut saya, sebenarnya menjalankan bisnis kuliner bukanlah sesuatu yang mudah, apalagi jika memulainya hanya karena semata-mata mengikuti tren. Sehingga sangat penting bagi pelaku usaha kuliner untuk tetap konsisten dan pandai mengelola usahanya agar bertahan secara jangka panjang serta menjadi legacy di masa mendatang,” imbuhnya.

Terakhir, Ny. Swan pun mengaku bersyukur atas peresmian outlet Dapur Solo ke-31 di Neo Soho Mall hart ini. Ia pun mengatakan,Dapur Solo senantiasa melakukan pengembangan rasa dan kualitas demi menciptakan hidangan favorit yang ngangeni atau dirindukan, sehingga setiap orang bisa berwisata kuliner di Dapur Solo tanpa perlu pergi ke kota asal

“Saya sangat terharu dan bersyukur kepada Tuhan karena akhirnya bisa membuka outlet Dapur Solo ke-31 ini dengan nuansa baru, istilahnya ini ‘Dapur Solo Muda’. Dengan dibukanya outlet ini menandakan usaha terus menerus kami untuk memperkenalkan dan melestarikan tradisi makanan Jawa khas Solo di tengah masyarakat,” tutur Ny. Swan.

Hadirnya Dapur Solo di Neo Soho Mall ini, kata Ny. Swan, tujuannya adalah ingin lebih banyak orang bisa menikmati makanan dengan cita rasa yang sesuai dengan selera Indonesia, value for money, dan memberikan kebahagiaan tersendiri bagi mereka yang menikmatinya.

“Kita mau gali citarasa lokal Jawa, kita hadirkan di outlet yang ‘muda-muda’ gini, dengan dekor yang lebih muda, yang kita harapkan banyak anak-anak muda yang mau mencoba. Jadi itu buat perkembangan ke depannya demikian, jadi kita fokus ‘ahlinya masakan Jawa’ yang dibawa ke seluruh Indonesia. Karena saat ini Dapur Solo menjadi muda, ya biar anak-anak muda pada tahu masakan Indonesia ini seperti apa. Kalau dulu seumuran saya yang kangen, sekarang generasimilenial dan Gen Z yang penasaran untuk menikmatinya,” bebernya.

Baca Juga: Selalu Unggul dan Sukses, Ini 3 Zodiak Wanita Independent dan Inspiratif! Kamu Banget Gak Beauty?

Baca Juga: Cerdas Sejak Lahir, Ini 3 Zodiak Berwawasan Luas dan Inspiratif Bagi Orang Sekitar! Ada Kamu Gak?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: