Menu

Catat! Ini 4 Senyawa Beracun yang Ada Pada Makanan Olahan, Segera Hindari atau Bisa Sebabkan...

25 Agustus 2022 09:25 WIB
Catat! Ini 4 Senyawa Beracun yang Ada Pada Makanan Olahan, Segera Hindari atau Bisa Sebabkan...

Ilustrasi meniup makanan panas (KSL.com/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Secara tak disadari, ternyata dalam makanan kita bisa saja terdapat toksin atau zat beracun yang bisa berdampak buruk bagi kesehatan lho Moms. Salah satu penyakit yang sangat berbahaya ditimbulkan oleh zat ini adalah keracunan makanan, penyakit jantung, hingga kanker.

Biasanya, senyawa toksin ini ada akibat salah dari proses pengolahan makanan. Lalu, kira-kira apa saja sih senyawa yang harus dihindari itu? Simak ulasannya yuk! 

Melansir dari laman Healthline.com, berikut empat diantaranya.

1. Bisphenol A (BPA)

Bisphenol A (BPA) merupakan bahan kimia yang ditemukan pada wadah plastik pembungkus makanan atau minuman kemasan serta terdapat pula pada kemasan  makanan kaleng. Studi dari National Institutes of Health, menyebutkan bahwa BPA yang terdapat pada kemasan plastik atau kaleng tersebut dapat larut kedalam makanan atau minuman sehingga akan berdampak buruk bagi kesehatan.

BPA dinilai dapat meniru fungsi estrogen sebagai hormon dengan mengikat ke situs reseptor, sehingga akan mengganggu fungsi hormon tersebut. Selain itu, pada penelitian praklinis menyebutkan, bahwa paparan BPA berisiko menyebabkan masalah reproduksi dan meningkatkan risiko kanker payudara dan prostat. Selanjutnya, beberapa penelitian dengan metode observasional juga menemukan fakta bahwa tubuh yang terkontaminasi kadar BPA tinggi berpotensi meningkatkan risiko terjadinya resistensi insulin, diabetes tipe 2, dan obesitas.

Untuk itu kita perlu mengganti kemasan makanan plastik dengan kemasan lain yang lebih ramah lingkungan serta tak mengandung BPA, seperti kemasan stainless steel, gelas kaca, ataupun bambu.

Baca Juga: Penderita Maag Wajib Catat! 3 Makanan Ini 'Haram' Dikonsumsi saat Puasa, Jangan Sampai Dilanggar Ya!

Baca Juga: Waspada! Ini 3 Jenis Makanan yang Wajib Dihindari Penderita Batuk Berdahak Agar Tak Semakin Parah, Ada Apa Saja Sih?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan