Menu

Kuras Harta yang Dikumpulkan Yosua Selama? Putri Candrawathi Kedapatan Transfer Jajan Rp30 Juta Untuk Putri Sulungnya

23 November 2022 21:37 WIB

Potret Ferdy Sambo bersama istri dan anak-anaknya (Twitter @wow_keren)

HerStory, Jakarta —

Beragam fakta mulai terkuak seiring dengan sidang yang tengah berjalan mengenai kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat. Salah satu fakta yang terkuak adalah aliran dana yang keluar dari rekening Ricky Rizal ke rekening anak sulung Sambo, Trisha Eungelica sebesar Rp30 juta.

Hal tersebut diungkap oleh customer service Bank Negara Indonesia (BNI), Anita Amalia bahwa dari rekening Ricky Rizal terdapat dana keluar pada tanggal 12 Agustus 2022, di mana pada saat itu Ricky telah ditahan atas kasus pembunuhan Brigadir J.

“Tanggal 7 Agustus tidak ada transaksi. Lalu ada transaksi lagi tanggal 12 Agustus itu pemindahan ke rekening atas nama saudari Trisha,” kata Anita saat bersaksi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, dikutip dari laman Tempo.co, Rabu (23/11/2022).

Menurut kuasa hukum Ricky, Zena Dinda, transaksi tersebut dilakukan oleh Putri Candrawathi yang kala itu menguasai telepon genggam milik kliennya.

“Transfer bukan dilakukan RR karena handphone operasional itu sudah dipegang sama Ibu PC sebelum RR ditahan. Diduga transfer dilakukan oleh PC,” ucap Zena Dinda.

Mengenai dana di rekeningnya, Ricky mengakui jika ia sempat menerima pemindahan dana sebesar Rp200 juta dari rekening Brigadir Yosua atas perintah Putri Candrawathi.

Pemindahan dana tersebut dilakukan pada 11 Juli 2022, tepat tiga hari setelah tragedy berdarah yang menewaskan Brigadir J.

Uang yang diambil dari rekening Yosua adalah uang dana yang digunakan untuk mengurus keperluan rumah Sambo yang berada di Jakarta.

“Setahu saya memang rekening atas nama Yosua itu juga untuk keperluan rumah tangga di Jakarta yang saya lakukan atas perintah Bu Putri karena yang bersangkutan telah almarhum,” pungkas Ricky Rizal.

Artikel Pilihan