Menu

Rekomendasi Drama Korea Bergenre Medis Terbaik di Tahun 2022

03 Januari 2023 14:15 WIB

Drama Korea Ghost Doctor. (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Bandung —

Drama Korea mejadi salah satu tontonan yang kini banyak digemari. Berbagai macam genre menjadikan drama Korea digemari banyak orang. Salah satu drama Korea yang banyak digemari adalah drama yang menceritakan tentang kmedis, seperti kehidupan dokter. Nah, berikut adalah beberapa rekomendasi drama Korea tentang medis yang terbaik tahun 2022.

Ghost Doctor 

Ghost Doctor mengawali perjalanan genre drama Korea medis tahun 2022 pada 3 Januari lalu. Seperti judulnya, drama satu ini ada hubungannya dengan arwah dan bukan cuma cerita tenatang manusia. 

Drama medis fantasi yang mengisahkan tentang roh seorang dokter spesialis besah, bernama Cha Young Min (Rain). Dia merasuki tubuh dokter residen Go Seung Tak (Kim Bum), karena suatu alasan. 

Sifat kedua dokter itu aslinya berbeda, makanya ketika Seung Tak dirasuki dia seperti menjadi orang yang sangat berbeda. Keduanya tetap bekerjasama untuk menyelamatkan nyawa pasien. 

Doctor Lawyer

Drama Doctor Lawyer merupakan genre drama korea thriller medis. Seorang dokter spesialis bedah kardiotoraks bernama Han Yi Han (So Ji Sub) dikenal hebat di rumah sakit. Tapi Yi Han malah terjebak dalam kasus malapraktik, hingga membuat izin praktiknya dicabut. 

Setelah tak bisa jadi dokter bedah seperti biasanya, dia kini beralih profesi jadi pengacara medis di sebuah rumah sakit penjara. Dia kini bekerjasama dengan jaksa penuntut umum untuk mengungkap kebenaran di balik kematian pasiennya. 

Internal Medicine Director Park

Drama medis berbalut cerita komedi disajikan dalam drama Internal Medicine Director Park. Kisah ini diadaptasi dari Webtoon yang mengisahkan kehidupan Doter Park Won Jang (Lee Seo Jin). 

Dokter Park Won Jang berusaha mempertahankan kliniknya supaya selalu ramai dan sukses, masalahnya malah berkebalikan. Dia kini sudah hampir menuju bangkrut lantaran tak ada pasien datang. 

Saat menyelamatkan kliniknya itu, Won Jung justru mengalami kebotakan. Hidupnya jadi makin kacau, dia bersusah-payah menghadapi beragam konflik dengan caranya yang kocak. 

Poong, the Joseon Psychiatrist

Drama Poong, the Joseon Psychiatrist mengangkat kisah dunia medis di zaman kerajaan Joseon. Pada era itu, ada seorang tabib kepercayaan istana bernama Yoo Se Poong. 

Dia dikenal hebat, tapi sayang harus didepak dari istana karena terjebak sebuah skandal.  Yoo Se Poong kabur ke sebuah desa untuk memperbaiki nasibnya, dan dia membuka klinik baru.