Menu

Isi Ceramah Habib Rizieq Shihab Ini Ternyata Sempat Bikin Nikita Mirzani 'Ketar-Ketir': Kalau Keluar Lebih Waspada!

21 Desember 2020 11:40 WIB

Nikita Mirzani (Instagram/nikitamirzanimawardi_17)

HerStory, Jakarta —

Perseturuan antar Nikita Mirzani dengan Habib Rizieq Shihab bersama Front Pembela Islam (FPI) sempat menyita perhatian publik. Nikita Mirzani dengan gencar dan tak gentar menghadapi Habib Rizieq dan pendukungnya lewat sosial media. Beragam aib Habib Rizieq pun secara terang-terangan dibongkar oleh ibu dari tiga anak ini.

Meski tampak berani melakukan perlawanan, tapi siapa sangka kalau Nikita Mirzani mengaku takut dan mawas diri saat perseteruan itu terjadi. Hal tersebut diungkap Nikita saat menjadi bintang tamu dalam podcast milik Deddy Corbuzier.

"Ada takutnya. Enggak mungkin kalau enggak ada. Kalau keluar sekarang, lebih waspada," kata Nikita seperti dikutip, Senin (21/12/2020).

Lebih lanjut, dara berusia 34 tahun tersebut juga mengaku ia lebih waspada setelah mendengar salah satu isi ceramah dari sang habib. Di mana dalam ceramah tersebut, Habib Rizieq menyinggung soal pemenggalan kepala.

"Kenapa niki sekarang lebih waspada Om? Karena ada salah satu ceramah yang dikeluarkan oleh Rizieq ya, dia bilang 'kalau tidak diproses jangan salahkan kita, kalau kita penggal kepalanya'," ujar Nikita.

Isi ceramah tersebut yang membuat Nikita 'ketar-ketir' alias merasa takut. Nikita menjadi lebih waspada terhadap tindakan di luar nalarnya yang bisa saja dilakukan oleh Habib Rizieq dan pendukungnya, sekali waktu.

"Nah, itu sih yang waduh. Berarti kan mereka bisa melakukan hal-hal yang memang di luar nalar Niki nih, makanya lebih waspada. itu aja sih sebetulnya," jelas Nikita.

"Sekarang gini, mereka aja berani geruduk kantor polisi. Masa rumah Nikita Mirzani aja enggak berani? Kalau aku cari di Google atau gimana, mereka termasuk komplotan yang sangat berani melakukan hal-hal di luar nalar manusia," imbuh Nikita.

Artikel Pilihan