Menu

Kamu Sering Begadang? Waspada, Masalah Kesehatan Ini Mengintaimu!

10 Februari 2021 22:00 WIB

Ilustrasi begadang (Shutterstock)

HerStory, Bogor —

Hayoo, siapa nih yang punya kebiasaan begadang? Tak sedikit orang yang memiliki kebiasaan tidur larut malam karena alasan tak bisa tidur, sibuk menyelesaikan pekerjaan, atau bahkan hanya sekedar menonton film favorit dan bermain sosial media. 

Beauty, kebiasaan tidur larut malam dapat menyebabkan berbagai dampak buruk lho. Tak hanya memicu tumbuhnya jerawat pada wajah, tapi ada berbagai gangguan kesehatan yang dapat terjadi jika kamu terlalu sering begadang. Untuk mengetahui dampak buruk apa saja yang mengintai, yuk simak informasi berikut ini! 

Menyebabkan kebiasaan makan yang buruk 

Siapa nih yang kerap merasa lapar ketika begadang? Sebuah penelitian menyatakan bahwa rasa lapar dan kebiasaan makan saat begadang dapat muncul karena diri kamu beranggapan membutuhkan energi lebih untuk tetap terjaga, melakukan hal tersebut secara rutin dapat memberikan dampak yang buruk bagi kesehatan. 

Sistem kekebalan tubuh menurun 

Kualitas tidur akan sangat memberikan dampak pada sistem kekebalan tubuh. Jika kamu memiliki waktu tidur yang cukup, maka tubuh dapat lebih cepat memproduksi imun untuk melawan penyakit. Sebaliknya, jika kamu sering tidur larut malam, maka tubuh tak memiliki kesempatan untuk memproduksi imun tersebut sehingga kekebalan tubuh kamu dapat menurun. 

Menurunkan fungsi otak 

Sebuah penelitian menyatakan bahwa begadang dapat memberikan dampak negatif pada kinerja otak. Salah satu dari dampak negatif itu adalah menurunnya fungsi memori pada otak sehingga kemampuan mengingat kamu akan melemah. 

Kanker hati 

Ini adalah salah satu dampak yang paling buruk yang akan kamu rasakan jika terlalu sering begadang. Gaya hidup yang tak teratur, termasuk kebiasaan tidur larut malam dapat menyebabkan sel-sel di dalam tubuh rusak dan menimbulkan berbagai penyakit kronis, salah satunya kanker hati. 

Nah, itu dia 4 bahaya begadang bagi kesehatan tubuh. Untuk mencegahnya, pastikan kamu tak tidur terlalu larut dan memiliki waktu tidur yang cukup ya beauty