Menu

Ini 4 Tanda Suami Tak Peduli Lagi dengan Istrinya, Bosan atau Hilang Rasa Sayang?

19 Agustus 2021 16:15 WIB

Ilustrasi hubungan asmara. (Unsplash/Toa Heftiba)

HerStory, Jakarta —

Ketika memutuskan untuk menikah, tentu beranggapan bahwa pasanganmu adalah cinta sejatimu. Kamu akan berpikir bahwa cinta yang dibangun akan bertahan selamanya.

Namun, kenyataannya seiring berjalannya waktu rasa cinta itu bisa memudar. Suamimu yang sebelumnya berjanji tak akan pernah menyakitimu, tetapi sekarang kini kamu sama sekali tidak mengetahui perasaannya.

Cinta bisa memudar, dan ketika itu terjadi, kamu tak bisa berbuat banyak. Ketika hal itu terjadi, suami mungkin tak menjelaskannya kepadamu, tetapi jika dia sudah mulai tak peduli denganmu, dia akan menunjukkannya melalui tindakannya.

Oleh sebab itu, jika suamimu menunjukkan tanda-tanda berikut bisa jadi tanda bahaya bahwa dia sudah tak lagi peduli denganmu:

1. Dia tak menunjukkan rasa hormat saat berbicara denganmu

Ketika sudah tak peduli, pria cenderung berperilaku tak hormat saat berbicara dengan istrinya. Dia sudah tak lagi memikirkan sopan santunnya saat ditegur, ia juga akan bersikap kasar dan tak peduli saat berbicara denganmu.

Pasalnya seorang pria selalu berperilaku baik ketika berbicara dengan orang yang dicintai. Dia bahkan menahan diri untuk tak menggunakan kata-kata makian karena takut menyakiti hati orang terkasih. Jika dia tak menghormatimu lagi, itu berarti dia tak peduli denganmu.

2. Dia selingkuh dari kamu

Seorang pria yang benar-benar peduli dengan wanitanya tak akan pernah mengkhianatinya. Jika pria sudah selingkuh, itu sudah menunjukkan bahwa dia tak peduli denganmu.

3. Dia selalu sibuk dan tak mau menghabiskan waktu denganmu

Enggak diragukan lagi dia mungkin memiliki banyak hal untuk diurus dalam hidupnya, tetapi jika dia menyayangimu, dia akan meluangkan waktu untukmu sesibuk apapun.

Namun, jika suamimu terlalu sibuk untuk membalas pesan singkat atau bertanya tentang kesehatanmu, itu berarti dia tak peduli. Dia pasti akan terlalu sibuk untuk berbicara denganmu dan dia jelas menghindarimu.

4. Dia membuatmu melakukan sesuatu untuknya tapi tak melakukan apapun untukmu

Dia menelepon dan meminta kamu untuk menjalankan tugas untuknya atau melakukan hal-hal yang seharusnya dia lakukan. Ketika kamu menurutinya, tetapi dia tak berterima kasih atau mencoba membalas budi itu bisa jadi tanda bahwa dia sudah tak lagi peduli denganmu.

Dia dengan tegas menolak untuk melakukan apa pun yang kamu minta. Dan bahkan jika dia melakukan sesuatu, dia melakukannya dengan setengah hati dan buruk sehingga kamu pun enggan meminta bantuannya lagi.

Artikel Pilihan