Menu

5 Jus yang Ampuh Redakan Asam Urat, Wajib Coba!

17 November 2021 10:10 WIB

Jus buah. (Freepik/detry)

HerStory, Bandung —

Penderita asam urat perlu memilih-milih buah yang akan dikonsumsi. Pasalnya, beberapa buah ternyata bisa membuat asam urat kamu kambuh lho.

Asam urat sendiri merupakan kondisi yang dapat menyebabkan gejala nyeri yang enggak tertahankan bagi penderitanya. Selain itu, adanya pembengkakan dan juga rasa panas di persendian.

Asam urat bisa terjadi di semua sendi pada tubuh. Namun, bagian tubuh yang paling sering terkena adalah sendi jaringan tangan, lutut, pergelangan kaki, dan jari kaki. Biasanya rasa sakit ini akan berlangsung tiga sampai 10 hari. Pembengkakan juga enggak hanya terjadi di sendi, tetapi juga di daerah sekitar sendi disertai warna kulit yang memerah.

Apa Itu Asam Urat?

Di Indonesia, asam urat dan rematik sering kali disamakan. Padahal sebenarnya ini adalah dua penyakit berbeda.

Jangan sampai tertukar ya Moms, asam urat dan rematik adalah penyakit berbeda. Asam urat adalah penyebab nyeri pada sendi, sedangkan rematik adalah penyebab nyeri pada otot.

Gejala nyeri dan pembengkakan pada penyakit asam urat disebabkan oleh tusukan kristal-kristal tajam di sekitar sendi yang terbentuk akibat penumpukan zat asam urat. 

Seseorang yang suka mengonsumsi olahan makanan yang menyebabkan peningkatan asam urat, seperti jeroan, hidangan laut, daging merah serta mengonsumsi minuman beralkohol, akan berisiko tinggi terkena penyakit asam urat.

Selain itu, penyakit ini juga rawan dialami oleh orang-orang yang menderita obesitas, diabetes, hipertensi atau penyakit ginjal kronik. Penelitian juga membuktikan bahwa penyakit asam urat dapat bersifat genetik.

Dokter menarankan untuk mengonsumsi obat penurun kadar asam urat, seperti allopurinol ketika kamu mulai menderita gejala asam urat serta menjauhi makanan yang bisa memicu timbulnya asam urat.

Untuk itu, berikut beberapa rekomendasi jus buah yang bisa kamu konsumsi untuk meredakan asam urat, di antaranya:

1. Jus pepaya  

Melansir dari buku berjudul Terapi Jus untuk Rematik & Asam Urat, buah pepaya baik untuk penderita asam urat.  Buah pepaya mengandung vitamin A, B1, C, Kalsium, Fosfor, dan zat Besi. 

Kandungan vitamin C dalam buah pepaya bermanfaat meningkatkan pembuangan asam urat melalui urine. Moms sebaiknya memilih buah pepaya yang matang sempurna untuk dijadikan jus. Membuat jus pepaya untuk obat asam urat cukup mudah.  

Potong 125 gram pepaya matang. Kemudian, blender buah pepaya tanpa air lalu minum sekaligus. Moms bisa minum jus pepaya satu kali sehari 2-3 jam setelah makan.  

2. Jus semangka  

Semangka adalah salah satu buah yang banyak digemari karena rasanya yang manis dan kaya akan mineral.  Nyatanya, buah semangka baik untuk penderita asam urat.

Buah semangka mengandung vitamin A, C, B2, Kalium, Fosfor, Flavonoid, dan Likopen.  Kandungan air yang melimpah dalam buah semangka berperan untuk meluruhkan asam urat. Jus semangka pun bisa mengobati asam urat Anda.  

3. Jus nanas 

Salah satu manfaat buah nanas untuk kesehatan adalah sebagai obat asam urat. Buah nanas mengandung enzim bromelin yang berperan sebagai antiradang untuk kasus artritis alias peradangan dan pembengkakan pada tulang persendian.  

Alih-alih dikonsumsi langsung, Moms bisa mengolah buah nanas menjadi jus untuk mengobati asam urat. Berikut resep membuat jus nanas untuk obat asam urat.

Bahan : 

- Buah nanas 100 gram  

- Air jeruk 1/2 gelas  

- Air jahe 1 sendok teh 

- Daun mint 6 lembar  es batu  

Cuci buah nanas dan daun mint sampai bersih. Kemudian, masukkan semua bahan ke dalam blender. Setelah tercampur rata dan halus, minum jus nanas selagi dingin.  

4. Jus seledri  

Ternyata, seledri memiliki manfaat untuk menurunkan asam urat. Seledri mengandung provitamin A, vitamin C, B, Kalsium, Fosfor, Natrium, Magnesium, dan Kalium. Seledri juga memiliki sifat farmakologis diuretik. 

 

Seledri mampu menurunkan kadar asam urat melalui urin. Di Jepang, masyarakat juga kerap mengonsumsi jus seledri untuk menyembuhkan rematik dan asam urat.  

5. Jus Stroberi  

Jus buah stroberi juga efektif meredakan asam urat. Hal ini disebabkan stroberi mengandung vitamin C, B2, asam folat, kalium, magnesium, flavonoid.  Seorang botani asal Swedia telah membuktikan buah stroberi efektif mengatasi rematik dan asam urat.  

Itulah beberapa rekomendasi jus buah yang bisa Moms coba. Semoga bermanfaat!