Menu

Kaya Manfaat! 3 Kombinasi Buah Ini Cocok Jadi Menu Sarapan Praktis dan Sehat

03 Januari 2022 06:30 WIB

Ilustrasi buah-buahan. (Unsplash/Brenda Gondinez)

HerStory, Jakarta —

Sarapan menjadi hal yang penting dan enggak boleh dilewatkan saat pagi hari. Dengan sarapan, kamu bisa lebih bersemangat dan berenergi saat menjalani aktivitas.

Kamu harus menyiapkan makanan yang bergizi untuk sarapan. Namun, memilih sarapan dengan menu buah-buahan bisa jadi pilihan yang tepat untukmu.

Melansir dari berbagai sumber (3/1/2021), berikut ini beberapa kombinasi buah yang cocok untuk dijadikan menu sarapan. Yuk, simak baik-baik, ya!

Kiwi, anggur, dan stroberi

Kombinasi buah pertama yang cocok jadi menu sarapan adalam kiwi, anggur, dan stroberi. Perpaduan buah yang kaya akan vitamin C ini dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Kandungan yang terkandung dalam kombinasi buah ini juga bisa mencegah kerusakan akibat radikal bebas yang dapat menyebabkan peradangan pada tubuh.

Alpukat, apel, dan pisang

Perpaduan buah alpukat, apel, dan pisang juga cocok dijadikan menu sarapan. Kombinasi buah ini bisa dijadikan solusi untuk menambah energimu saat seharian beraktivitas.

Alpukat dan pisang akan memberikan energi tambahan pada tubuh. Sementara itu, apel mengandung tinggi serat yang bisa membuat kamu kenyang lebih lama.

Blueberi, ceri, dan nanas

Ketiga buah ini memiliki banyak manfaat yang baik untuk tubuh. Ceri mengandung fitpnutrien yang memiliki manfaat anti-inflamasi yang bisa membantu mengurangi rasa sakit dan pemulihan otot.

Nanas mengandung enzim bromelain yang menurunkan peradangan usus dan merangsang pencernaan protein. Smenetara itu, blueberi mengandung antioksidan yang baik untuk mengeluarkan racun dalam tubuh.

Nah, itulah kombinasi buah yang bisa kamu coba untuk menu sarapan. Jangan lupa untuk mengimbangi sarapan dengan asupan nutrisi lainnya, ya. 

Share Artikel:

Oleh: Tasha Rainita

Artikel Pilihan