Menu

Kebiasaan Sederhana yang Bisa Bikin Jantung Kuat, Cusss Lakukan Beauty!

26 Januari 2022 16:05 WIB

Ilustrasi kesehatan jantung. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Beauty, menerapkan pola hidup sehat itu penting, lho. Hal ini agar kamu terhindar dari berbagai penyakit, termasuk penyakit jantung. Meski campaign menjaga kesehatan jantung sering dilakukan, nyatanya penyakit ini masih menduduki peringkat pertama yang menyebabkan kematian.

Belum terlambat ko Beauty kalau kamu masih ingin mencoba menerapkan hidup sehat, Beauty. Beberapa kebiasaan sederhana ini mungkin bisa kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari, seperti:

1. Berolahraga

Sudah menjadi rahasia umum kaau olahraga sangat baik untuk menjaga skesahatn jantung, ya Beauty. Ada banyak jenis olahraga yang bisa kamu pilih, salah satuya olahraga kardio, seperti berlari, bersepeda, dan berenang.

2. Tertawa

Tertawa tang dimaksud bukan tiba-tiba tertawa ya Moms. Kalau kamu tiba-tioba tertawa mungkin itu justru akan mengagetkan orang yang ada di dekatmu. Maksud dari tertawa ini yaitu kamu bisa menonton film komedi, mendengarkan lagu favorit, atau bercanda dengan teman.

3. Tidur yang cukup

Kamu tak bisa menyepelekan tidur, lho Moms. Ini karena tidur malam ternyata memiliki banyak sekali manfaat untuk tubuh. Untuk orang dewasa, waktu tidur yajg direkomendasikan yaitu 7-8 jam per hari.

4. Batasi makanan tinggi garam

Makanan yang terlalu asin atau tinggi garam juga harus kamu hindari, Moms. Iya sih memang makanan hambar tak enak di mulut. Tapi, demi menjaga kesehatan jantung hal ini perlu kamu lakukan, lho. Pasalnya tingginya garam bisa mengarahkan pada tekanan darah tinggi dan berujung pada penyakit jantung.

5. Perbanyak makan buah dan sayur

Buah dan saur adalah sumber vitamin dan mineral yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh, termasuk jantung. Oleh sebab itu, masukkan sayur dan buah ini dalam menu harianmu, ya Beauty.

Artikel Pilihan