Menu

Cuma Butuh 3 Bahan, Sarapan Nikmat dengan Brown Sugar Toast, Intip Resepnya Yuk!

28 September 2020 07:00 WIB

Brown Sugar Toast (Simply Stratch/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Roti tawar menjadi salah satu menu sarapan yang gampang untuk diolah. Mungkin, beragam olahan roti tawar sudah pernah kamu coba, Beauty? Enggak cuma gampang dibuat dan rasanya yang nikmat, roti tawar menjadi kudapan yang lumayan mengganjal perut.

Nah, kali ini HerStory mau ajak kamu untuk intip kreasi olahan roti tawar yang dipadukan dengan brown sugar, bahasa kerennya sih, Brown Sugar Toast. Olahan roti yang satu ini gampang dibuat lho. Cuma butuh tiga bahan aja, kamu sudah bisa sarapan dengan olahan roti yang satu ini.

Penasaran dan tertarik untuk membuatnya? Yuk intip kreasi Brown Sugar Toast berikut seperti dikutip dari laman Instagram @jktfoodhunting, Senin (28/7/2020).

Bahan-bahan

  • Roti tawar
  • 2 sdm mentega setengah cair
  • 2 sdm brown sugar bubuk

Cara membuat

  1. Campurkan mentega setengah cair dengan brown sugar bubuk di dalam wadah. Kemudian, aduk hingga rata.

  2. Olesi campuran mentega dan brown sugar ke atas roti hingga rata.

  3. Panaskan teflon yang sudah diolesi mentega. Kemudian, panggang roti. Jangan lupa olesi campuran mentega dan brown sugar di kedua sisi biar lebih meresap.

  4. Panggang roti sekitar 1-2 menit, biar enggak terlalu gosong.

  5. Angkat dan sajikan!

Gimana Beauty? Gampang banget kan? Selamat mencoba!!!