Menu

Moms Sedang Lelah dan Stres Mengurus Anak? Coba Ingat Kembali Beberapa Hal Ini!

20 Oktober 2020 09:20 WIB

ilustrasi ibu lelah mengurus anak (Pexels/Ketut Subiyanto)

HerStory, Jakarta —

Menjadi seorang ibu memang merupakan salah satu pekerjaan yang berat, bagaimana enggak, selain harus menjalani tanggung jawab sebagai seorang istri, seorang ibu juga harus mengurus anak-anaknya. Apalagi jika sang anak sedang menangis, rewel, berebut mainan, bertengkar, menolak makan, rumah yang berantakan, atau, istirahat yang kurang. Hal tersebut nyatanya bisa jadi sumber stres terbesar bagi seorang ibu lho.

Saat sedang berada dalam keadaan stres tersebut, Moms tentu akan mempunyai pikiran untuk terbebas dengan segala beban tersebut. Rasanya ingin sekali pergi menikmati waktu sendiri, tanpa anak-anak. Pikiran tentang kebebasan di masa lalu saat belum punya anak terkadang juga terkadang hadir di dalam pikiran. 

Namun nyatanya berbagai pikiran-pikiran tersebut enggak baik untuk Moms lho, karena jika terlalu sering berada dalam hal tersebut Moms akan cenderung menyesali segala hal yang sudah memang terjadi dalam kehidupan. Enggak hanya itu, bisa-bisa emosi Moms jadi engga terkontrol dan meluapkan amarah kepada sang anak.

Lalu bagaimana si untuk menghindari terjadinya hal buruk tersebut?

Moms bisa memulai untuk kembali mengingat beberapa hal ini ketika Moms sedang merasa lelah dan stres mengurus anak.

Mengingat kenangan kecil

Mungkin luapan emosi Moms enggak dapat terbendung lagi ketika dihadapkan dengan seorang anak yang keras kepala dan sangat nakal, seperti saat sang anak tiba-tiba menuangkan tepung ke seluruh lantai dapur. Hal ini tentu akan membuat Moms naik darah. Namun, mengingat beberapa kenangan saat si kecil belajar merangkak, gelak tawanya saat Moms mengajaknya bermain, atau saat Moms menyisir rambut lembutnya mampu membawa Moms kembali merasa tenang.

Ingat bahwa waktu akan berlalu

Ketika Moms ingin segera keluar dari hal-hal yang membuat Moms stres, ingatlah bahwa waktu akan berlalu dan hal tersebut enggak akan terjadi dalam waktu yang lama. Semua kebutuhan anak,sikapnya yang menjengkelkan, suara tangisnya,susahnya mengurus anak, semuanya akan berlalu dan hilang. 

Moms enggak akan mengalami hal tersebut lagi, karena semakin berjalannya waktu anak-anak akan tumbuh semakin mandiri dan dewasa.

Semoga bermanfaat ya,Moms!