Menu

Boleh Enggak Sih Kita Mandi Setelah Begadang? Jawabannya...

04 Januari 2021 21:00 WIB
Boleh Enggak Sih Kita Mandi Setelah Begadang? Jawabannya...

Ilustrasi begadang (Shutterstock)

1. Gerakkan Tubuh

Setelah begadang semalaman, pasti tubuh Beauty akan terasa mengantuk dan lelah. Padahal, kegiatan besok juga padat dan engga bisa ditinggal. Solusinya, coba Beauty berolahraga dulu sebelum melakukan aktivitas. Olahraga ringan seperti perenggangan selama 10 menit bisa bikin tubuh jadi lebih fresh lho. Aktivitas ini juga bisa meningkatkan peredaran darah dan bisa bikin otak makin powerfull. Engga heran kalau Beauty yang rajin berolahraga di pagi hari akan terlihat lebih bertenanga dan siap melakukan aktivitas. Beauty juga bisa berolahraga sambil berjemur biar engga gampang ngantuk lagi.

2. Tidur Siang

Tubuh Beauty yang lelah setelah begadang emang butuh banyak istirahat. Kalau Beauty punya waktu, sempatkan diri untuk tidur siang ya. Tubuh emang engga bisa bohong lho meskipun udah dipaksa. Sebuah penelitian mengungkapkan meskipun udah begadang, kalau Beauty bisa tidur siang fokus akan bertambah sebesar 34 persen. Beauty yang masih ngantuk setelah begadang bisa tidur siang sekitar 10 menit aja. Meskipun terlihat sangat singkat, tapi tidur siang dengan durasi yang cukup pendek ternyata lebih efektif daripada yang berdurasi panjang. Tidur siang yang lama bisa bikin kita pusing saat bangun tidur.

3. Minum Minuman Berkafein

Udah bukan rahasia umum lagi kalau kafein bisa bikin mata jadi melek. Minuman seperti kopi, teh, atau coklat yang mengandung tinggi kafein akan melawan rasa ngantuk. Nah, manfaat kafein ini juga bisa didapatkan kalau Beauty mengonsumsinya setelah begadang. Kira-kira, Beauty membutuhkan 100-200 miligram kafein atau setara dengan 1-2 cangkir kopi atau teh hitam. Kalau Beauty udah terbiasa minum minuman berkafein, Beauty bisa menambah takarannya. Tapi jangan kebablasan ya. Beauty bisa mengonsumsi maksimal 600 miligram atau setara dengan 4 cangkir kopi atau teh hitam. Kafein yang terlalu tinggi juga engga baik buat kesehatan jantung lho.

Baca Juga: Transparan dan Terverifikasi, Alodokter Choice Hadir untuk Suguhkan Konsumen Informasi Akurat Soal Produk Kesehatan, Simak Yuk!

Baca Juga: Banyak Dicari, Ini Deretan Produk Kesehatan yang Minta Belinya Mendadak Naik Pesat! Bisa Jadi Ide Bisnis Nih Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: