Menu

5 Resep Menu Masakan Rumahan ala Chef Juna, Yuk Coba Moms Keluarga Pasti Suka

19 September 2022 05:30 WIB
5 Resep Menu Masakan Rumahan ala Chef Juna, Yuk Coba Moms Keluarga Pasti Suka

Chef Juna (Instagram/junarorimpandeyofficial)

HerStory, Jakarta —

Moms suka merasa bingung mau masak apa setiap harinya? Sekarang gak usah bingung lagi yuk, karena tim Herstory sudah rangkumkan 5 resep masakan ala Chef Juna, juri Master Chef Indonesia  yang pastinya enak-enak banget.

Tak hanya itu, cara membuatnya pun gampang-gampang lho Moms, apalagi bahan-bahannya pun menggunakan bahan yang mudah ditemui di pasar maupun supermarket sehingga gak akan buat Moms ribet.

Penasaran ada resep apa saja? Yuk Moms langsung simak tiap resepnya yang sudah dirangkum dari laman cookpad ini, berikut resep-resep yang bisa Moms coba

1. Kangkung Balacan

Bahan-bahan:

  • 2 ikat kangkung, siangi dan cuci bersih
  • 1 ruas jari lengkuas
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cabe rawit merah, iris memanjang
  • 1 sdm ebi
  • 1 sdt saus tiram
  • 1 sdt gula merah
  • secukupnya Garam

Bumbu Halus:

  • 6 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 5 buah cabe merah
  • 1/2 buah tomat merah
  • 1 sdt terasi bakar

Cara Membuat:

  1. Tumis bumbu halus, ebi, lengkuas serta daun salam hingga matang. Masukkan saus tiram, gula, dan garam.
  2. Tambahkan cabe rawit. Masukkan kangkung, aduk dan masak sebentar saja. Tes rasa.

Baca Juga: Paling Enak Disantap Tengah Malam, Ini Aneka Resep Masakan Simple untuk Pelarian Darurat Kelaparan! Cuss Langsung Sikat!

Baca Juga: Bosan Makan Daging Terus saat Lebaran? Cusss Intip Tumis Kangkung Telur Puyuh, Sederhana Tapi Maknyus Banget!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan