Menu

Sadarlah... Ini Tanda-Tanda kalau Kamu Cuma Dijadikan Cadangan Sama Si Doi, Yakin Mau Bertahan?

02 Desember 2020 20:05 WIB

Relationship (Unsplash/Gemma Chua-Tran)

HerStory, Jakarta —

Beauty, mungkin banyak di antara kamu yang merasa kalau masa pendekatan atau PDKT adalah momen paling membahagiakan, bukan? Di mana kamu merasa berbunga-bunga hampir setiap harinya, karena ada seseorang yang 'spesial' di sampingmu. Alih-alih memantaskan diri dan mencoba menjadi yang terbaik, tapi sering enggak sih kalau akhirnya hanya dijadikan opsi alias cadangan?

Dengan kata lain, ada wanita lain yang juga menjadi incarannya. Sehingga, dia enggak sepenuh hati menjalani hungan PDKT ini denganmu. Bahkan, terkesan kamu yang terlalu mengharapkan cintanya karena sudah terlanjur terbawa perasaan.

Biar enggak makin sakit hati, berikut ini HerStory rangkum ciri-ciri yang menandakan kalau kamu hanya dijadikan cadangan, seperti disadur dari lama Pink Villa, Rabu (2/12/2020).

Kamu belum pernah bertemu teman atau keluarganya

Beauty, saat kamu menjadi orang 'spesial' dalam hidupnya, ia tentu akan melibatkanmu dalam berbagai hal. Terutama memperkenalkanmu dengan teman atau keluarganya.

Tapi, kalau sudah menjalani masa PDKT yang cukup lama dan enggak ada sedikit pun niat mengenalkanmu dengan teman atau keluarganya, kemungkinan besar kamu cuma dijadikan opsi cadangan.

Terlalu sibuk dan enggak ada waktu untukmu

Beauty, mungkin semua akan terasa indah di awal perkenalanmu dengannya. Enggak ada waktu yang terlewat untuk saling berbalas pesan singkat. Bahkan, ia selalu menyempatkan waktu untuk bertemu dan berkencan denganmu.

Namun, hal ini seakan sirna ketika dia hanya menjadikanmu sebagai cadangan. Mungkin saat ini, untuk bertemu saja sulit dan banyak hal yang dijadikan alasan sebagai bentuk penolakan. Ia terlalu sibuk dan enggak ada waktu untuk menemuimu.

Enggak pernah ada untukmu

Kapanpun dia membutuhkanmu, kamu selalu ada untuknya. Tapi, saat kamu membutuhkannya, ia selalu punya alasan untuk menolak. Jelas, hal ini tentu enggak adil untukmu kan Beauty? Jadi, yakin masuh mau bertahan?

Selalu menghindar bila membahas masa depan

Tanda lain yang menjadi kemungkinan kalau kamu hanya dijadikan cadangan ialah ia yang selalu menghindar ketika membahas masa depan. Ia merasa belum memvisualisasikan masa depannya berdua denganmu.

Banyak rencana yang dibatalkan

Beauty, suka sebel enggak sih... kalau banyak rencana yang dia batalkan begitu saja. Misal, sudah dari jauh-jauh hari kamu dan dia ingin pergi ke bioskop, tapi dibatalkan begitu saja saat di hari H, di mana kamu sudah siap untuk berangkat.

Tahu enggak sih Beauty, itu merupakan tanda kalai doi enggak peduli betul denganmu dan hanya membutuhkanmu saat ia butuh saja.

Beauty, kalau sudah menemukan tanda-tanda di atas dalam hubungan saat ini, lebih baik mundur alon-alon yuk! Buat apa mempertahankan cinta sepihak yang akan membuatmu merasa kecewa nantinya.

Artikel Pilihan