Menu

Jangan Sembarangan Moms! Ini 4 Rekomendasi Menu Sahur Sehat Ala dr. Zaidul Akbar, Ada yang Jadi Favoritmu?

29 Maret 2023 16:15 WIB

dr. Zaidul Akbar (YouTube dr. Zaidul Akbar/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Datangnya bulan suci Ramadan menjadi momen yang dinantikan setiap umat Muslim di dunia. Sebab, di bulan ini, semua umat Muslim diwajibkan menjalankan ibadah puasa selama kurang lebih 30 hari.

Nah, selama berpuasa kita akan menahan rasa lapar, dahaga, dan hawa nafsu Moms. Oleh sebab itu, kita memerlukan makanan yang cukup agar tubuh tetap sehat dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari.

Penggagas kesehatan ala Nabi Muhammad SAW, dr. Zaidul Akbar memberikan saran beberapa makanan yang harus ditambahkan dalam menu sahur agar tubuh tetap sehat. Apa saja? Berikut ini ulasan lengkapnya seperti dilansir dari kanal YouTube Bisikan.com.

1. Konsumsi lemak seperti minyak zaitun atau VCO

Minyak zaitun dikenal sebagai salah satu minyak yang menyehatkan. Sebab, minyak ini memiliki kadar kolesterol rendah sehingga baik untuk menjaga kesehatan tubuh Moms.

2. Makanan yang mengandung serat dan antioksidan

Makanan yang mengandung serat dan antioksidan, meliputi buah-buahan dan sayuran. Kamu bisa memilih buah pisang, jeruk, atau buah lainnya. Sedangkan untuk sayuran, pilihlah sayuran yang berdaun hijau.

3. Konsumsi madu

Sudah bukan menjadi rahasia lagi jika madu memiliki manfaat yang luar biasa untuk tubuh. Salah satunya yaitu mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Kamu bisa mengonsumsinya secara langsung atau campur dengan air sebagai minuman.

4. Minum air putih yang cukup agar tubuh terjaga dari dehidrasi.

Orang dewasa wajib minum air putih sebanyak 2 liter atau setara dengan 8 gelas air. Kamu bisa sesuaikan waktu yang pas untuk minum air putih sesuai kebutuhan ya Moms.

Itulah empat menu sahur sehat ala dr. Zaidul Akbar untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Selamat mencoba Moms!

Share Artikel:

Oleh: Sri Handari

Artikel Pilihan