Menu

Sederet Masalah Kulit Ini Biasa Ditemui Selama WFH, Dokter Sarankan Hal Ini, Simak Beauty!

08 Februari 2022 19:07 WIB

Ilustrasi acne fighter. (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Bogor —

Beauty, kondisi pandemi yang telah berlangsung hampir 2 tahun ini menuntut kita untuk lebih banyak menghabiskan waktu di rumah, terutama untuk bekerja. 

Work from Home (WFH) alias bekerja dari rumah selain membuat interaksimu dengan beberapa orang menjadi terbatas, juga bisa memunculkan beberapa permasalahan kulit, lho

Dermatologist sekaligus Skin Expert, dr. Kardiana Dewi, Sp.KK,FINSDV, pun tak menampik bahwa banyak yang mengalami problem di kulit sebagai akibat WFH ini.

“Jadi tentu selama di rumah itu mulai muncul banyak problem di kulit. Kenapa? karena ternyata kalau di rumah itu suka pada mager mandi ini cuma sehari sekali, males cuci muka, terus pokoknya nggak melakukan aktivitas bersih-bersih muka yang biasa dilakukan,” tutur dr. Dewi, sapaan akrabnya, saat Virtual Press Launch ‘Marina Expert White and Glow’, sebagaimana dipantau HerStory, Selasa (8/2/2022).

dr. Dewi melanjutkan, banyak yang berpikir perawatan kulit itu hanya dilakukan saat sering keluar rumah, tapi sebenarnya di rumah pun kulit tetap perlu dirawat.

“Padahal di rumah dan di dalam ruangan dan tidak keluar itu tetap tubuh kita menghasilkan sebum atau minyak yang perlu dibersihkan,” ujarnya.

Adapun, beberapa permasalahan kulit yang kerap terjadi selama orang melakukan WFH, antara lain berjerawat, kulit kering dan kusam, bruntusan, serta Maskne alias masker acne atau jerawat muncul di area yang ditutup masker, yakni di area hidung, pipi bawah hingga dagu.

“Jadi, banyak keluhan kulit yang terjadi itu seperti jerawat, terus kemudian di badan bisa ada jerawat juga seperti bisul bisul atau kita bilangnya dengan istilah folikulitis. Jadi radang folikel rambutnya, terus kemudian juga jadi lebih gampang bruntusan mukanya, itu adalah program-program yang dialami selama masa pandemi,” tutur dr. Dewi

“Dan tentunya adalah Maskne, itu merupakan satu yang sudah jelas terjadi pada banyak orang, karena memang selama masa pandemi ini kita harus menggunakan masker terus-menerus. Ini terjadi karena ada gesekan antara masker dan kulit.Jadi ini memang jadi challenge tersendiri,” sambung dr. Dewi.

Lantas, apa yang harus dilakukan?

dr. Dewi menuturkan, meski pandemi dan banyak menghabiskan waktu di dalam ruangan atau di rumah, perawatan kulit harus tetap dilakukan. Jika harus keluar rumah, rutinlah mengganti masker dan mencuci wajah.

“Nah, untuk mencegah munculnya masalah kulit itu, kitu harus menjaga kebersihan diri dan kebersihan rumah serta menggunakan produk perawatan kulit yang sesuai dengan kebutuhan dan jenis kulit.  Yang lebih penting juga adalah memerhatikan asupan makanan dan minuman yang dikonsumsi setiap hari,” pungkas dr. Dewi.