Menu

Jangan Khawatir, Ini 4 Cara Alami Sembuhkan Batuk Akibat Omicron, Catat Ya!

02 Maret 2022 14:00 WIB

ilustrasi seseorang sedang batuk (freepik/jcomp)

HerStory, Jakarta —

Covid-19 varian Omicron semakin cepat menyebar. Namun, varian Omicron ini dianggap memiliki gejala yang lebih ringan dibandingkan dengan varian Delta sebelumnya.

Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (CDC) melaporkan bahwa gejala Covid-19 varian Omicron sama seperti flu, batuk kering, dan sakit tenggorokan.

Kalau kamu terpapar Covid-19 varian Omicron dan mengalami gejala batuk, cobalah untuk segera mengatasinya dengan cara alami.

Melansir dari berbagai sumber (2/3/2022), berikut ini beberapa cara alami untuk menyembuhkan batuk akibat Omicron. Yuk, simak baik-baik, ya!

Minum madu

Madu dapat membantu mengurangi keparahan dan durasi batuk. Cobalah konsumsi satu hingga dua sendok teh madu 30 menit sebelum tidur.

Tetap terhidrasi

Saat mengalami batuk akibat Omicron, sebaiknya kamu tetap terhidrasi dengan minum banyak air. Jika memiliki kondisi medis tertentu, tanyakan kepada dokter berapa banyak air yang tepat untukmu.

Banyak istirahat

Orang yang sedang terpapar Covid-19 varian Omicron perlu banyak istirahat. Selain itu, hindari juga aktivitas berat sampai gejala Omicron hilang.

Hindari rokok dan asap rokok

Merokok atau menghirup asap rokok dapat memperburuk gejala. Cobalah untuk menghindari berada di sekitar orang-orang yang merokok.

Nah, itulah beberapa cara alami yang bisa dilakukan untuk menyembuhkan batuk akibat Omicron. Semoga bermanfaat, ya!