Menu

Sambut Hari Anak Internasional 2020, Sinarmas World Academy Raih Berbagai Prestasi Tingkat Dunia!

26 November 2020 17:17 WIB
Sambut Hari Anak Internasional 2020, Sinarmas World Academy Raih Berbagai Prestasi Tingkat Dunia!

Student Sinarmas World Academy (pressrelease/Edited by HerStory)

Tak hanya itu, sekolah SWA juga mengambil langkah ekstra dalam memastikan potensi dan perkembangan anak tergali secara maksimal melalui program khusus bernama Personal and Social Development (SEL). Melalui program SEL, konselor mengajak anak melakukan manajemen diri, membangun kesadaran diri, mendampingi anak dalam berlatih mengambil keputusan yang bertanggung jawab, membina anak mengembangkan keterampilan dalam membangun relasi sosial, serta meningkatkan kesadaran sosial mereka. 

Hari Anak Sedunia diperingati setiap tanggal 20 November. Pada tahun ini, UNICEF mengangkat tema yang sangat relevan dengan situasi pandemi yang terjadi yaitu untuk membayangkan kembali masa depan yang lebih baik untuk setiap anak.  Sejalan dengan hal tersebut, SWA semakin fokus untuk membekali para muridnya dengan berbagai pengetahuan yang mendorong untuk menjadi seorang tech-savvy, sekaligus didukung dengan kecerdasan emosional, kreativitas,  serta fleksibilitas dan adaptabilitas.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: