Menu

Beauty, Punya Masalah Siku dan Lutut yang Menghitam? Begini Cara Mudah Mencerahkannya Kembali!

19 November 2020 15:00 WIB

Lutut dan Siku (freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, apakah kamu termasuk salah satu orang yang memiliki masalah siku dan lutut yang menghitam dan tampak kusam?

Tahukah Beauty, hal tersebut terjadi karena siku dan lutut sering kali kurang diperhatikan. Akibatnya, pada area tersebut pun terjadi penumpukan sel kulit mati yang dapat berubah warna menjadi bersisik atau gelap seiring waktu. 

Namun tak pernah bingung Beauty, karena beberapa cara di bawah ini bisa Beauty lakukan untuk mencerahkan kembali area siku dan lutut yang menghitam. 

Eksfoliasi

Beauty bisa menggosokan siku dan lutut dengan baik satu kali dalam seminggu. Gunakan scrub eksfoliasi ringan dan gosok area ini dengan lembut untuk menghilangkan sel kulit mati. Jangan melakukannya secara berlebihan karena dapat merusak kulit yang halus.

Melembapkan

Perhatikan bahwa kulit kering menonjolkan hiperpigmentasi, jadi jaga kelembapan kulit pada siku dan lutut dengan selalu mengoleskan losion setelah mandi. Beauty dapat melembapkan lebih banyak sepanjang hari sesuai kebutuhan.

Selamat mencoba ya,Beauty!