Menu

Kemenkes Ungkap Kasus Baru Covid-19 Varian Kraken, Ini Gejala yang Muncul dan Harus Diwaspadai!

21 Februari 2023 08:10 WIB

ilustrasi covid-19 (Pexels/Edward Jenner)

HerStory, Jakarta —

Beauty, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI mengumumkan kasus infeksi Covid-19 subvarian Omicron XBB.1.5 atau disebut dengan varian Kraken. 

Saat ini, Kemenkes RI melaporkan bahwa seluruh pasien yang terinfeksi varian Kraken mengalami gejala ringan, bahkan ada juga yang enggak mengalami gejala sama sekali.

"Jadi totalnya ada enam pasien. Yang bergejala dua (pasien), yang bergejala ringan ada 4 orang. Domisilinya itu ada di Banten dan satu di Kalimantan Timur, kemudian yang 4 ada di DKI Jakarta," kata Juru Bicara Kemenkes dr. M Syahril dalam konferensi pers virtual, Senin (20/2/2023).

Gejala Covid-19 varian Kraken

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Covid-19 varian Kraken ini disebut paling mudah menular. Gejalanya juga memiliki kemiripan dengan Omicron induk.

Berikut ini daftar gejalanya yang harus diwaspadai:

  1. Tenggorokan gatal
  2. Nyeri punggung bawah
  3. Hidung tersumbat/hidung meler
  4. Sakit kepala
  5. Kelelahan
  6. Bersin
  7. Keringan malam
  8. Pegal-pegal

Nah, itulah beberapa gejala Covid-19 varian Kraken yang dilaporkan Kemenkes RI kasusnya bertambah. Jadi, hati-hati ya, Beauty!

Artikel Pilihan