Menu

Survei: Nikah di Umur Segini Rentan Alami Perceraian! Waduh...

04 Mei 2021 15:00 WIB

Ilustrasi perceraian. (Pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Orang sering didorong untuk menikah. Padahal pernikahan harus didasari dengan keyakinan yang menjalankan, bukan hanya karena keinginan orang sekitar.

Banyak pertimbangan sebelum memutuskan untuk menikah. Jika pernikahan tak dipersiapkan dengan matang secara mental, tentu akan berakhir dengan perceraian.

Bicara soal perceraian, ternyata ada survei yang memaparkan bahwa menikah di usia tertentu akan lebih rentan mengalami perceraian. Waduh, kira-kira usia berapa ya?

Melansir laman Your Tango (4/5/2021) survei menunjukkan bahwa mereka yang menikah setelah usia tiga puluhan sebenarnya lebih mungkin untuk bercerai daripada mereka yang menikah di akhir usia dua puluhan.

"Saya menyimpulkan bahwa sebenarnya ada yang namanya menunggu terlalu lama, dan juga usia titik manis untuk hubungan yang panjang. Seseorang yang menikah saat berusia 20 tahun memiliki kemungkinan 50 persen lebih besar untuk bercerai daripada seseorang yang menikah saat berusia 25 tahun," ujar Nicholas H Wolfinger, seorang sosiolog di Universitas Utah.

"Seiring berjalannya waktu dan kamu menunggu hari pernikahan, itu bisa mengurangi kemungkinan bercerai sekitar 11 persen sampai Anda mencapai usia 32. Setelah lewat dari usia 32 tahun, masalah bisa muncul," sambung Nicholas.

Nicholas menjelaskan bahwa menikah di atas usia 32 tahun meningkatkan peluang untuk bercerai. Tapi jangan khawatir, hal ini tak selalu menjadi kenyataan.

"Ini adalah perubahan besar... baru belakangan ini pernikahan di atas usia tiga puluh tahun mulai mendatangkan risiko perceraian yang lebih tinggi. Tampaknya ini menjadi tren yang berkembang secara bertahap selama dua puluh tahun terakhir," kata Nicholas.

"Sebuah studi berdasarkan data tahun 2002, mengamati bahwa risiko perceraian bagi orang-orang yang menikah di usia tiga puluhan semakin mendatar, bukannya terus menurun selama dekade kehidupan seperti sebelumnya," tambahnya.

Tak hanya usia, Nicholas juga memaparkan beberapa hal yang membuat pernikahan rentan perceraian. Salah satunya adalah gaya pacaran saat masih belum menikah.

"Jika kamu memiliki banyak pacar, mantan mungkin itu berisiko mengganggu pernikahanmu karena sebagian besar orang akan menggoda untuk selingkuh. Selain itu, memiliki banyak pasangan seks sebelum menikah secara signifikan meningkatkan kemungkinan perceraian, juga" imbuh Nicholas.

Artikel Pilihan