Menu

Jangan Keliru, Begini Cara Tepat Pakai Blush On Sesuai Bentuk Wajah, Idulfitri Besok Bisa Tampil Cantik nan Merona Deh!

12 Mei 2021 20:15 WIB

Ilustrasi wanita yang sedang mengggunakan blush on.(Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Dalam hitungan jam, umat Muslim di seluruh penjuru dunia akan merayakan Idulfitri 1442 H. Khususnya kaum Hawa, tentu ingin tampil paripurna dalam menyambut Hari Kemenangan yang telah tiba. 

Tak hanya tampil menawan dalam balutan busana muslimah, tak sedikit di antaranya yang menunjang penampilan lewat riasan wajah yang digunakan.  Blush On atau perona pipi menjadi rangkaian makeup yang tampaknya wajib digunakan, demi menunjang penampilan yang terlihat fresh di Hari Raya.

Beauty, mungkin banyak di antara kamu yang memulas blush on ini agar wajah tampak lebih segar, hidup, dan tentunya cantik. Tapi, tahu enggak sih kalau pakai blush on itu juga harus disesuaikan dengan bentuk wajah lho!

Memulas perona pipi yang disesuaikan dengan bentuk wajah membuat tampilan lebih memukau. Enggak jauh berbeda dengan teknik counturing, menggunakan blush on dengan cara yang tepat membuat tampilan wajah lebih tirus dan juga proposional. 

Penasaran bagaimana menggunakan blush on yang disesuaikan dengan bentuk wajah? Yuk catat tips dan trik berikut seperti dirangkum dari berbagai sumber, Rabu (12/5/2021).

Wajah kotak atau persegi

Bentuk wajah ini ditandai dengAn dahi yang lebih rendah dan juga lebar, bagian tulang pipinya juga kuat dan rahang yang menyudut. Dengan bentuk wajah seperti ini, kamu harus bisa merias wajah dan membuatnya terlihat lebih panjang.

Poles blush on pada bagian pipi yang menonjol dan pulaskan ke arah telinga. Hal ini bisa menyamarkan sudut wajah dan membuat struktur wajah enggak kaku seperti sebelumnya.

Wajah bulat

Teruntuk kamu si pemiliki bentuk wajah bulat, kamu bisa memoles blush on pada area tulang pipi. Hindari menggunakan blush on pada bagian bola pipi, karena hal ini akan membuat wajahmu semakin bulat.

Wajah oval

Wajah oval memiliki dahi yang enggak terlalu tinggi dengan dagu yang memanjang. Beruntungnya pemilik bentuk wajah oval, kamu enggak perlu menyamarkannya untuk terlihat proporsional. 

Kamu bisa menggunakan blush on dengan memulasnya dari bagian apple cheeks atau bola pipi ke arah telinga. Cara ini membuat bagian pipimu terlihat semakin jelas.

Wajah berbentuk hati

Bentuknya sama seperti pemilik wajah persegi, tapi bentuk wajah seperti hati ini memiliki dagu yang meruncing. Biar wajah tampak proporsional, kamu bisa memulaskan perona pipi pada area bawah tulang pipi ke arah telinga. Cara ini membuat wajahmu tampak lebih tirus.

Nah Beauty, itu dia cara menggunakan blush on yang disesuaikan dengan bentuk wajah. Ngomong-ngomong soal blush on, banyak produk perona pipi yang ditemukan di pasaran. 

Tentunya, setiap produk memiliki kualitas berbeda yang menjadi unggulan. Red-A juga memiliki produk perona pipi yang mampu mempercantik riasan wajah.

Red-A Blush On Duo hadir dengan beragam warna natural yang membuat pipi terlihat merona alami dan tampil lebih fresh. Tekstur yang dimilikinya juga ringan dan lembut sehingga mudah diaplikasikan ke wajah.

Bulsh On Duo Red-A ini hadir sebagai powder bludh dengan enam shades yang digambarkan dengan kode huruf, yakni A, B, C, D, E, dan F. 

Cara pemakaiannya juga sama seperti penggunaan blush on lainnya. Kamu bisa langsung menyapukan perona pipi yang warnanya serasi dengan perona mata (eyeshadow) pada tulang pipi yang disesuaikan dengan bentuk wajah. Kamu bisa memanfaatkan brush kecil yang disertakan dalam kemasan Red-A Blush On Duo.

Seperti yang tertera dalam situs myRed-A.com, Blush On Duo ini dijual dengan kisaran harga Rp26 ribu. Kamu juga bisa membeli produk ini di toko kosmetik terdekat atau situs e-commerce lainnya.