Menu

Wow, Ternyata Ini Alasannya Kenapa Morning Sex Itu Sehat! Yakin Gak Mau Coba Moms?

03 November 2021 06:40 WIB

Ilustrasi pasangan suami istri yang sedang berhubungan intim. (Google/Edited by HerStory)

HerStory, Bogor —

Mayoritas pasangan menganggap seks sebagai aktivitas yang hanya dilakukan pada malam hari. Dan memang, banyak survei dan penelitian menemukan bahwa orang-orang cenderung melakukan seks di malam hari. Namun, ini bukan berarti seks lebih menyenangkan dan bermanfaat dilakukan pada malam hari, lho

Nah Moms, jika kamu biasanya berhubungan seks di malam hari, cobalah untuk mencobanya di pagi hari. Ada beberapa manfaat nyata dari berhubungan seks di pagi hari (morning sex) yang bisa kamu dapatkan.

Jika kamu ingin mengetahuinya lebih lanjut, berikut uraikan penjelasan dari Maria Sophocles, M.D., FACOG, NCMP, OB/GYN bersertifikat dan direktur medis di Women's Healthcare of Princeton, sebagaimana dilaporkan Men's Health.

Sebuah studi baru-baru ini yang dilakukan oleh Mattress Advisor mensurvei 1.000 orang dan menemukan bahwa enam puluh tiga persen wanita melaporkan gak pernah berhubungan seks di pagi hari. 

Dalam penelitian tersebut, lebih dari separuh pria mengatakan bahwa seks di pagi hari membuat mereka lebih produktif di siang hari. Ini masuk akal, seja dulu seks memang telah terbukti meningkatkan kebahagiaan di tempat kerja.

Jumlah tersebut sedikit lebih rendah untuk perempuan, dengan hanya 45 persen yang melaporkan lebih produktif. Sebagai catatan, hanya 7 persen pria dan 12 persen wanita yang mengatakan seks pagi membuat mereka kurang produktif. Sisanya melaporkan bahwa seks pagi tidak membuat mereka lebih atau kurang produktif.

Seks pagi hari dapat membantu mengatasi stres di pagi hari dan meningkatkan ikatan dengan pasangan 

"Seks memberikan pelepasan endorfin, dan kita semua tahu bahwa endorfin adalah hormon perasaan baik yang menciptakan perasaan rileks dan mencegah kecemasan dan depresi," kata Sophocles.

“Itu adalah nilai tambah yang besar untuk memulai hari dengan langkah yang benar," imbuhnya. 

Seks juga melepaskan oksitosin (hormon cinta), hormon penghilang stres yang membuat kamu merasa lebih rileks. Manfaat lainnya yang bisa kamu dapatkan adalah  lebih terhubung dengan pasanganmu. Sophocles mengatakan banyak pasiennya melaporkan bahwa morning sex memberikan rasa kedekatan yang nyata dengan pasangan mereka.

Kadar testosteron lebih tinggi di pagi hari

Pagi hari adalah saat kadar testosteron kamu paling tinggi, yang berarti gairah seks juga lebih menggairahkan. Bagi banyak pria, morning sex bisa menjadi ‘pelepasan’ yang dibutuhkan. 

Bagaimana jika pasangan tak menyukai seks pagi?

Mungkin saja kamu ingin melakukannya di pagi hari, tetapi pasangan sedang tidak mood. Maka lakukan komunikasi dan berkompromi.  Pisahkan sesi seks antara pagi dan malam, sehingga kedua belah pihak dapat memanfaatkan periode ‘puncak gairah’ masing-masing.

Jika penolakan pasangan disebabkan oleh masalah bau mulut atau merasa ‘kotor’ di pagi hari, Sophocles menyarankan untuk menyediakan ‘keranjang seks pagi’ yang di samping tempat tidur. 

“Kamu dapat menyimpan barang-barang yang akan membantu merasa segar dan mood. Misalnya obat kumur atau permen mint, tisu wajah, beberapa tisu genital lembut untuk menghilangkan keringat dari tidur,” katanya.

Sophocles menambahkan bahwa beberapa wanita bangun dengan kekeringan pada vagina, jadi jangan ragu untuk menggunakan pelumas ya Moms!

Tertarik mencobanya, Moms?

Lihat Sumber Artikel di Akurat

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Akurat. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.