Menu

Gak Nyangka, 5 Kelompok Usia Ini Paling Rentan Terkena Anemia

30 Desember 2021 15:00 WIB

Ilustrasi pusing yang merupakan salah satu gejala dari anemia dan darah rendah. (Freepik/benzoix)

HerStory, Medan —

Anemia merupakan penyakit darah di mana penderita memiliki tekanan darah rendah atau di bawah normal. Kurangnya darah tersebut menghambat proses pembawaan oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh.

Kondisi ini terjadi karena tubuh kekurangan zat besi yang merupakan mineral penting bagi sel tubuh. Zat besi merupakan komponen utama hemoglobin atau sel darah merah dalam darah.

Kurangnya zat besi dalam darah membuat sel darah merah juga lebih sedikit dibandingkan dengan seseorang dalam kondisi normal. Lagu siapa sajakah kelompok yang paling rentan terkena anemia?

1. Seseorang yang suka memilih makanan

Ada beberapa orang yang selektif dalam memilih makan. Sayangnya biasanya mereka secara gak sadar juga menghindari makanan yang mengandung zat besi.

Jika kondisi ini terus terjadi, maka kelompok ini sangat berisiko terkena anemia. Salah satunya adalah vegetarian. Oleh karena itu, pastikan tubuh kamu tetap mendapatkan asupan zat besi yang mencukupi ya.

2. Anak-anak 

Anak-anak dalam masa pertumbuhan menjadi salah satu kelompok yang rentan mengalami anemia. Hal ini terjadi karena kondisi biologis anak. Oleh karena itu, Moms harus memperhatikan asupan anak terja kandungan zat besinya, yah.

3. Perempuan yang masih mengalami menstruasi

Ketika perempuan menstruasi, ia kehilangan banyak darah. Dalam kondisi ini, tubuh membutuhkan banyak zat besi untuk mengganti darah yang terbuang tersebut.

4. Pendonor darah

Orang yang suka mendonorkan darah juga termasuk kelompok yang rentang mengalami anemia. Oleh karena itu, perhatikan kondisi tubuh dan tekanan darah sebelum memutuskan untuk mendonorkan darah.

Perempuan sebaiknya mendonorkan darah paling cepat selama empat bulan sekali. Sementara laki-laki dapat mendonorkan darah tiga bulan sekali.

5. Lansia

Lansia biasanya mengalami masalah kesehatan lain yang berdampak pada terkena anemia. Kondisi ini juga bisa terjadi jika lansia kesulitan untuk mengonsumsi berbagai jenis makanan.