Menu

Moms Harus Tahu! Simak Perbedaan Saat Bercinta dengan Suami Sebelum dan Setelah Melahirkan

26 September 2020 21:00 WIB

Ilustrasi bercinta (Unsplash/Simon Berger)

HerStory, Bogor —

Taukah Moms, kapan waktu yang tepat untuk kembali melakukan hubungan intim dengan suami usai proses persalinan? Kebanyakan dokter mengatakan bahwa, idealnya dibutuhkan waktu sekitar 6 minggu untuk bisa kembali aktif secara seksual setelah melahirkan.

Namun sebelum itu, simak beberapa hal yang harus Moms tahu tentang seks setelah melahirkan. Tentunya pasti ada perbedaan yang akan dirasakan saat bercinta, sebelum dan setelah melahirkan. Melansir dari beautynesia, Sabtu (26/9/2020) Untuk mengetahui perbedaannya, simak fakta menarik seputar seks setelah melahirkan yang harus Moms tahu!

1. Seks Pertama Setelah Melahirkan Akan Sedikit Menyakitkan

Sebelum kamu berekspektasi tentang kenikmatan seks, ketahui bahwa seks setelah melahirkan akan memberikan rasa sakit yang berasal dari trauma atau luka bekas persalinan. Tak hanya itu, ini juga berkaitan dengan rendahnya tingkat estrogen yang memengaruhi elastisitas jaringan vagina. Saat seorang wanita menyusui, terutama pada masa-masa awal, penurunan estrogen yang dikombinasikan dengan kadar prolaktin dan oksitosin yang tinggi dapat menyebabkan produksi cairan vagina berkurang. 

2. Bentuk Vagina Mungkin Akan Berubah

Bergantung pada usia dan berapa banyak anak yang sudah kamu lahirkan, mungkin vagina akan mengalami banyak perubahan. Bahkan, ini juga termasuk pada mereka yang menjalani operasi caesar. Pasalnya, yang menyebabkan pelebaran pelvis bukan hanya keluarnya bayi, tetapi hormon kehamilan. Sebagai alternatif pencegahan dan perawatan, cobalah untuk rutin menjalani pilates dan kegel untuk membantu mengencangkan dasar panggul.

3. Seks Setelah Melahirkan Itu Penting

Mungkin menjalani proses persalinan dan menyusui bukanlah hal yang mudah. Itu semua memang melelahkan. Tetapi ketahui bahwa sentuhan intim dan seks dengan pasangan merupakan hal yang penting untukmu. Bersama dengan pasangan akan membuatmu merasa diperhatikan di saat semua orang tampak tak memperhatikanmu. Ingat, ini penting untuk membuatmu tetap bahagia!

4. Biarkan Semua Cepat dan Menyenangkan

Berbeda dengan masa-masa berdua dulu, setelah memiliki anak kamu tak akan mempunyai banyak waktu untuk bermanja dengan pasangan. Meskipun begitu, bukan berarti kamu tak akan merasa puas. Meskipun seks akan menjadi hal yang singkat, itu semua akan meningkatkan kembali fokus dan mood kamu.

5. Seks Setelah Melahirkan Lebih Nikmat

Banyak wanita mengaku bahwa mereka lebih menikmati seks setelah melahirkan daripada sebelumnya. Salah satu penjelasan yang masuk akal untuk ini adalah karena proses melahirkan dapat meningkatkan kepekaan wanita pada berbagai sensasi. Akibatnya, tubuh wanita, terutama alat kelaminnya, menjadi lebih hidup dan sensitif. Tak heran jika seks menjadi terasa lebih menyenangkan.