Menu

Mulai Musim Hujan, Ini Cara Pakai Masker yang Efektif Cegah Virus Corona

12 Oktober 2020 15:30 WIB

Ilustrasi seorang wanita mengenakan makser medis. (Pixabay/Juraj Varga)

HerStory, Jakarta —

Beberapa wilayah di Indonesia telah memasuki musim hujan. Di tengah pandemi virus corona, hal ini pun tentu membuat masyarakat bertanya-tanya mengenai penggunaan masker di kala musim hujan.

Untuk itu, para ahli yang berasal dari Inggris mengimbau masyarakat untuk membawa masker cadangan atau masker pengganti saat bepergian. Hal itu dilakukan guna menurunkan risiko penularan virus corona, pasalnya masker yang basah akan mengurangi efektivitas filtrasinya.

"Publik pertu tahu bahwa masker perlu diganti secara teratur, terlebih jika cuaca lembab dan basah," beber profesor epidemiologi genetik di King's College London, Tim Spector, dikutip dari Daily Star (12/10/2020).

"Jika masker terasa lembab atau jika kamu menyentuhnya, masker itu harus segera diganti," lanjutnya.

Hal serupa dikatakan oleh Karol Sikora, mantan pejabat di program kanker WHO. Karol menyebut bahwa kelembapan di saat musim hujan membuat masker tak begitu efektif. Bahkan, Karol mengatakan masker yang harganya lebih mahal pun tetap akan menurun tingkat efektivitasnya dalam menahan virus corona bila keadaannya lembab.

"Kelembaban membuat masker menjadi tidak efektif karena pada dasarnya semua jenis masker itu rentan dalam cuaca lembab," imbuh Karol.

Menurut Karol, masyarakat kurang paham tentang masalah ini sehingga perlu diberikan informasi mengenai penggunaan masker saat memasuki musim hujan.