Menu

Sehat dan Nikmat! Yuk, Cobain Resep Salad Buah Sederhana yang Segar dan Creamy

18 September 2020 16:15 WIB

Salad buah. (Unsplash/Dana DeVolk)

HerStory, Bogor —

Beauty, sore-sore gini asyiknya bikin salad buah. Olahan buah segar yang dipadukan dengan saus creamy dijamin bikin kamu ketagihan deh! Saus salad yang satu ini beda dari biasanya lho, rasanya segar karena Sausnya ditambahkan perasan lemon dan parutan kulit lemon yang sedikit asam.

Penasaran cara bikinnya? Melansir dari selerasa.com, Jumat (18/9/2020) berikut Resep Salad Buah yang segar dan creamy.

Bahan-Bahan

  • Buah segar sesuai selera, potong-potong dalam wadah
  • Jelly

Bahan Saus Salad

  • 1 cup yogurt plain
  • 1 sdm air jeruk nipis/lemon
  • 1 sachet susu kental manis putih
  • 3 sdm mayonnaise
  • 1 sdt parutan kulit lemon
  • 50 gram keju cheddar parut

Cara Membuat

  1. Siapkan mangkuk saus ukuran sedang. Lalu setelah itu, masukan yogurt satu cup dan 3 sendok makan mayonnaise lalu aduk rata sampai tercampur.
  2. Tuangkan susu kental manis dan aduk kembali dengan merata. Beri perasan air jeruk nipis untuk rasa yang lebih segar pada saus salad. Lalu aduk kembali dengan merata.
  3. Tambahkan parutan kulit lemon untuk memberikan aroma yang lebih lezat dan segar. Campurkan semua saus menjadi satu bagian dengan merata. Gunakan sendok untuk mencampurkan sajian ini.
  4. Tuangkan saus mayonnaise ke dalam campuran buah-buahan dan aduk dengan merata sampai tercampur. Sebagai sentuhan terakhir tambahkan parutan keju di bagian atasnya dan sajikan.
     

Share Artikel:

Oleh: Kintan Nabila