Menu

Ini 4 Manfaat Minum Teh Pahit yang Gak Disangka, Salah Satunya Cegah Diabetes!

18 Februari 2022 14:30 WIB
Ini 4 Manfaat Minum Teh Pahit yang Gak Disangka, Salah Satunya Cegah Diabetes!

Ilustrasi teh.

HerStory, Jakarta —

Teh menjadi salah satu minuman yang banyak dinikmati. Ada yang senang mengonsumsi teh dengan tambahan gula, tapi ada juga yang menikmati teh tanpa gula.

Rupanya, mengonsumsi teh tanpa gula atau teh pahit memiliki banyak manfaat untuk tubuh, salah satunya bisa mengurangi risiko penyakit berbahaya.

Melansir dari berbagai sumber (18/2/2022), berikut ini beberapa manfaat minum teh pahit yang perlu kamu tahu. Apa saja? Yuk, simak baik-baik, ya!

Mencegah diabetes

Mengonsumsi teh pahit dapat menurunkan risiko diabetes tipe 2 dengan membantu mengendalikan kadar gula darah setelah makan. Manfaat ini bisa dirasakan kalau kamu mengonsumsinya setelah makan yang mengandung sukrosa.

Menjaga kesehatan jantung

Teh mengandung katekin yang dapat mengurangi peradangan, sehingga menghambat pembentukan plak di arteri vital. Teh juga mengandung antiinflamasi yang bisa membuat pembuluh darah lebih rileks, sehingga mengurangi tekanan pada jantung.

Baca Juga: Meski Pahit, Ini 5 'Keajaiban' yang akan Beauty Dapatkan Jika Sering Minum Teh Tanpa Gula, Cusss Buktikan Sendiri!

Baca Juga: Jangan Salah Ya Moms, Ini Cara Tepat Seduh Teh Celup, Ternyata Harus Lama agar Makin Sehat, Kok Bisa?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Tasha Rainita