Menu

Bumil Harus Waspada! Begini Tanda-Tanda Kamu Mengalami Keguguran

15 Januari 2021 15:00 WIB

Ilustrasi ibu hamil yang sedang stres. (Pinterest/bbc.com)

HerStory, Bogor —

Setiap orang tua pastinya mengharapkan dapat melewati masa kehamilan dengan lancar tanpa kendala apa pun. Namun sayangnya, tak sedikit ibu hamil yang mengalami masalah pada kandungannya, salah satunya adala keguguran. 

Mengutip dari alodokter.com (15/01/2021), keguguran merupakan kondisi berhentinya kehamilan dengan sendirinya saat usia kandungan belum mencapai 20 minggu. Penyebab keguguran sangat beragam pada tiap orang, misalnya akibat penyakit yang diderita ibu hamil atau akibat janin tidak berkembang secara normal.

Karena banyaknya faktor yang dapat menyebabkan keguguran, maka tanda-tanda yang akan dialami oleh sang ibu pun beragam. Namun, ada beberapa tanda yang umum dialami oleh ibu hamil saat mengalami keguguran. Untuk mengetahuinya, simak informasi berikut ini ya moms. 

Perdarahan 

Perdarahan merupakan gejala yang paling sering dialami oleh ibu hamil ketika keguguran. Kondisi darah yang keluar melalui vagina akan lebih banyak dan lebih parah jika dibandingkan pada saat kamu menstruasi. Perlu diketahui, apabila usia kandungan kurang dari 12 minggu dan kamu mengeluarkan darah dengan warna merah terang, hal itu adalah wajar dan belum tentu menjadi tanda keguguran. Akan tetapi, jika terjadi pada usia kehamilan yang sudah lebih dari 12 minggu, kamu harus segera melakukan konsultasi dengan dokter ya moms. 

Bagian bawah perut terasa sakit 

Rasa sakit pada area tersebut adalah hal yang wajar dirasakan saat memasuki trimester pertama, hal itu disebabkan oleh rahim yang membesar, otot ligamen yang meregang, serta adanya perubahan hormon pada tubuh. Akan tetapi, jika kamu merasakan rasa sakit yang luar biasa dan merasakan kontraksi setiap 5-20 menit sekali, segera kunjungi dokter karena itu bisa menjadi salah satu tanda kamu mengalami keguguran. 

Keluar gumpalan darah 

Tak hanya perdarahan, apabila di tengah masa kehamilan kamu mengalami keluarnya gumpalan darah dari vagina, segera lakukan konsultasi dengan dokter ya. Karena bisa jadi gumpalan darah itu adalah embrio yang menyatu dengan darah-darah kental dari rahim. 

Berkurangnya gerakan janin 

Pada usia kehamilan 12 minggu biasanya ibu hamil sudah bisa merasakan gerakan janin yang berada di dalam rahimnya. Jika gerakan tersebut tiba-tiba jarang kamu rasakan atau bahkan tak bergerak sama sekali dalam waktu yang lama, hal itu bisa menjadi tanda bahwa ada yang bermasalah pada janin. 

Nah, itu dia 4 tanda keguguran yang perlu moms ketahui. Jika kamu sudah merasakan ada yang tak beres pada kehamilanmu, segera kunjungi dokter untuk melakukan konsultasi ya moms!

Artikel Pilihan