Menu

Wow! 3 Bahan Alami Ini Bikin Kulitmu Kenyal Seketika Lho...

06 Desember 2021 13:35 WIB

Ilustrasi kulit glowing. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Alih-alih menggunakan skincare dengan campuran kimia berbahaya, kini banyak bahan alami yang bisa diracik untuk perawatan kulit wajah di rumah.

Menariknya, kamu tak perlu merogoh kocek dalam-dalam, sebab bahan tersebut bisa ditemukan di dapur. 

Bahan-bahan alami ini terbukti lebih aman untuk diterima di kulit wajah, harganya pun ekonomis. Bahan alami juga mengandung vitamin dan nutrisi penting yang dapat meremajakan kulit dan bikin kenyal. 

Penasaran? Yuk racik 3 krim alami yang bisa kamu buat di rumah seperti dilansir Boldsky.

Krim Lidah Buaya

Bahan 2 sdm gel lidah buaya, 1 sdt minyak lavender, 1 sdt minyak primrose

Cara membuatnya, pertama, ambil gel lidah buaya segar dan pindahkan ke dalam mangkuk. Tambahkan minyak lavender dan minyak primrose lalu kombinasikan semua bahan dengan baik. Simpan di dalam wadah untuk digunakan kapan pun Anda mau.

Krim susu

Bahan 1 sdm susu cream, 1 sdt minyak zaitun, 1 sdt glycerine, 1 sdt air mawar

Caranya tambahkan krim susu, minyak zaitun, gliserin, air mawar dalam mangkuk bersih. Padukan semua bahan untuk membuat pasta halus. Lalu pindahkan ke dalam wadah kedap udara untuk digunakan kapanpun Anda mau. Gunakan setiap malam secara teratur.

Krim Malam Almond

Bahan 8 almond, 1 sdt bubuk cendana, 1 sdt kunyit, 1 sdt jus lemon 

Cara mengolahnya, rendam almond dan biarkan semalam. Di pagi hari, campurkan almond untuk membuat pasta yang halus. Lalu tambahkan bubuk cendana, kunyit dan beberapa tetes jus lemon ke dalam pasta almond dan aduk semua bahan dengan baik.

Oleskan krim ini pada kulit Anda dan pijat perlahan sebelum tidur. Biarkan semalam dan bersihkan esok paginya.

Lihat Sumber Artikel di GenPI

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan GenPI. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.