Menu

Duh BAB Gak Lancar, Konsumsi 5 Makan Ini!

15 Februari 2021 08:00 WIB

Seorang wanita sedang berbaring di tempat tidur karena mengalami sakit dibagian perut. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Salah satu masalah yang dapat menganggu aktivitas adalah Buang Air Besar (BAB) yang gak lancar. Masalah ini bisa kamu atasi dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan serat.

Pasti kamu sudah tahu kan kalau kesulitan BAB menjadi penyakit yang sering dijumpai di masyarakat? Meskipun begutu kamu gak boleh menyepelekannya ya! Sulit BAB juga bisa membuat tubuhmu gak nyaman loh sehingga dapat menganggu aktivitas.

Sulit BAB disebut juga sembelit atau nama ilmiahnya adalah konstipasi. Studi menunjukkan sembelit mempengaharui 20 persen populasi, dengan hampir setiap orang pernah mengalami kesulitan buang air besar.

Faktor utama dari masalah ini adalah gaya hidup yang kurang sehat. Seperti kurangnya kandungan serat didalam tubuh. Selain itu penyebab lainnya adalab penurunan gerakan makan, diet rendah serat, penuaan, dan kurang aktivitas fisik. Waduh penyebabnya pun sepele ya!

Ternyata, sulit BAB dapat memicu sakit perut dan perut kembung loh. Duh gak nyaman banget ya? Hal ini disebabkan karena pergerakan usus yang lambat, sehingga fases mengalir lebih lama untuk mencapai ke anus. Hal ini membuat fases jadi kering, lebih padar, dan butuh dorongan ekstra untuk keluar dari tubuh.

Oleh karena itu kamu harus mengonsumsi makanan yang kaya akan serat untuk mengatasinya. Dilansir dari berbagai sumber (15/02/2021) berikut makanan yang dapat mengatasi masalah BAB gak lancar:


1. Kelompok Buah Beri

Ternyata, kelompok buah beri seperti stroberi, dasberi dan blackberry baik loh untuk memperlancar BAB. Kelompok buah beri ini memiliki kandungan serat yang tinggi.

Kamu harus tahu kalau setengah cangkir stroberi atau setara dengan 75 gram, mengandung 2 gram serat. Sedangkan rasberi dan blackberry dengan ukuran yang sama mengandung 4 dan 3,8 gram serat.

2. Pisang Matang

Salah satu buah yang kaya akan serat adalah pisang. Kamu harus memilih pisang yang matang karena mengandung 3 gram serat yang sebagai besar adalah serat larut.

Jangan pilih pisang yang belum matang ya! Pisang belum matang memiliki jumlah tanin dan pati resisten amilase yang tinggi. Kedua senyawa ini dapat memperparah kondisi sembelit.

3. Apel

Apel mengandung serat larut pektin yang berfungsi sebagai efek pencahar. Oleh karena itu, buah ini sangat bagus dikonsumsi bagi kamu yang mengalami kondisi BAB gak lancar.

Selain itu, apel juga dapat membantu usus memcerna makanan dan membentuk tinja dengan cepat. Studi juga menunjukkan apel dapar mempercepat waktu transit transit makanan di usus besar, mengurangi gejala sembelit, dan meningkatkan jumlah bakteri baik di usus.

4. Kacang - Kacangan

Apa bila kamu sedang mengalami kondisi susah BAB, kamu bisa mengonsumsi kacang-kacangan untuk mengatasinya. Kacang - kacangan kaya akan serat yang dapat membantu memperlancar BAB. Kacang juga mengandung serat larut dan gak larut dalam jumlab yang cukup untuk meredakan gejala sembelit, kembung, dan gas di dalam perut.

5. Brokoli

Brokoli juga dapat memperlancar BAB kadwna mengandung sulforaphane, ini adalah zat yang dapat melindungi usus dan memperlancar pencernaan. Studi menjukkan konsumsi bromoli dapat mempercepar BAB dan mengurangi gejala sembelit.

Kamu harus mengonsumsi makanan ini ya! Karena makanan ini diperkata dengan kandungan serat yang dapat melancarkan BAB dan baik bagi sistem pencernaan. Jangan sampai kotoranmu terlalu lama mengendap di dalam usus sehingga dapat menimbulkan penyakit lainnya.